Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Sukiyaki Daging Sapi ala Rumahan, Hot Pot Khas Jepang

Kompas.com - 06/01/2021, 12:07 WIB
Lea Lyliana,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sukiyaki adalah hidangan khas Jepang yang disajikan dengan gaya nabemono atau hot pot. Isi hidangannya terdiri dari daging sapi yang diiris tipis, sayuran, serta tahu maupun mi. 

Kaldu sukiyaki sendiri terbuat dari dashi atau sari kombu khas Jepang, kecap asin, dan juga mirin. Perlu diketahui bahwa mirin tidaklah halal, tetapi bisa diganti dengan bumbu lainnya. 

Ikuti resep dari All Recipes ini jika kamu ingin membuat sukiyaki sederhana untuk makan malam nanti. 

Baca juga: Resep Yakisoba Halal, Mie Goreng ala Jepang

Resep sukiyaki rumahan 

Bahan

  • 200 ml kaldu dashi 
  • 80 ml kecap asin
  • 80 ml mirin (bisa diganti dengan cuka beras halal)
  • 8 ons mi shirataki (bisa diganti dengan bihun)
  • 3 sdm minyak kanola
  • 450 gr daging sapi, bagian sirloin atas
  • 1 buah bawang bombai, iris tipis
  • 2 buah wortel, potong kecil
  • 2 batang seledri, iris tipis
  • 5 batang daun bawang, 
  • 4 ons jamur segar (bisa pakai jamur shitake, enoki, atau kancing)
  • 14 ons tahu 

Cara membuat sukiyaki

  1. Campur dashi dengan kecap asin, cuka beras, dan gula dalam satu mangkuk. Aduk rata, sisihkan. 
  2. Rendam mi shirataki dalam air mendidih selama 1 menit. Tiriskan, bilas dengan air dingin. 
  3. Panaskan 2 sendok makan minyak kanola, masak daging sapi hingga warnanya berubah. Tiriskan dan sisihkan. 
  4. Panaskan 1 sendok minyak kanola dalam wajan. Tumis bawang bombai, seledri, jamur, dan wortel hingga lunak, kurang lebih selama 4 menit. 
  5. Masukkan daun bawang, kaldu dashi, mi, daging sapi, dan tahu. Didihkan. Sukiyaki daging siap dinikmati. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com