Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Ide Makanan untuk Bekal Road Trip, Liburan Perjalanan Darat

Kompas.com - 15/12/2020, 17:16 WIB
Nine Fridayani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Liburan dengan mengendarai kendaraan pribadi banyak dipilih masyarakat Indonesia pada masa pandemi.

Jika kamu berencana melakukan road trip atau perjalanan via darat, ada beberapa persiapan yang perlu dilakukan, termasuk masalah makanan. Membawa makanan sendiri dari rumah terbilang lebih higienis.

Baca juga: 12 Makanan Indonesia Berkuah, Ide Masak Saat Musim Hujan 

Ada 15 ide makanan yang bisa dibawa untuk road trip, yang bisa menemani liburan perjalanan daratmu. Rekomendasi ini Kompas.com rangkum dari Travel with Plan.

1. Buah-buahan

Bekal buah-buahan untuk perjalanan bisa dimakan sebagai camilan atau di saat sarapan dalam perjalanan.

Pilihan buah yang bisa dibawa coba buah-buahan yang tahan banting atau tidak mudah rusak karena benturan, seperti apel, pir, jeruk dan pisang.

2. Sereal kering

Sereal bisa dinikmati dengan tambahan susu atau dimakan sendiri. Jadi, seral bisa untuk pilihan bekal makanan selama perjalanan. Jenis sereal bisa disesuaikan dengan seleramu.

3. Yoghurt

.THINKSTOCK .

Sebagai pelengkap dari bekal sereal, kamu bisa pula membawa yoghurt. Sambil minum yoghurt bisa diselingi dengan nyemil sereal kering. Yoghurt membantu kesehatan pencernaan selama liburan.

4. Roti

Aneka roti juga praktis untuk makanan road trip. Kamu bisa memilih roti manis, roti tawar, bagel, donat atau kue muffin untuk bekal. Roti-roti ini akan tahan lama setidaknya tiga sampai lima atau tujuh hari di perjalanan.

Baca juga: Apa itu Makanan Fermentasi? Teknik Mengawetkan Makanan Kuno

5. Telur rebus

Kalau telur rebus ini praktis, sehat dan cukup murah modalnya sebagai bekal. Rebus telur dan kemas dengan plastik atau tempat bekal. Sebaiknya bawa telur rebus yang belum dikupas cangkangnya jadi lebih awet. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com