Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Cheesecake Tanpa Oven, Hanya Butuh 6 Bahan

Kompas.com - 24/08/2020, 15:15 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Siapa yang tak suka cheesecake? Dessert dengan lapisan pastry renyah dan isian krim keju yang manis dan lembut ini ternyata sangat mudah dibuat.

Kamu tak perlu menggunakan oven sama sekali, cukup dibekukan saja dengan lemari pendingin.

Baca juga: Resep Apple Pie Non Oven, Cuma Perlu Digoreng

Pastry Chef The Jayakarta Suites Bandung, Lucky P. Nugraha membagikan resep no-baked cheesecake yang bisa dibuat hanya dari 6 bahan saja. Berikut resepnya.

Resep cheesecake tanpa oven

Bahan

  • Biskuit sesuai selera (Marie, Oreo, Graham Crackers dll) secukupnya tergantung ketebalan yang diinginkan
  • 100 gram mentega cair
  • 300 gram cream cheese
  • 80 gram icing sugar
  • 1 sendok teh gelatin
  • 200 ml whipping cream
  • Biji vanila secukupnya (opsional)

Baca juga: 8 Bahan Pengganti Ekstrak Vanila, Bekal Sebelum Bikin Kue

Cara membuat cheesecake tanpa oven

1. Hancurkan biskuit pilihan hingga benar-benar halus. Bisa menggunakan ulekan, rolling pin, botol kaca, atau jika punya bisa menggunakan food processor.

2. Campurkan dengan mentega cair, lalu aduk rata. Siapkan cetakan kue atau wadah cheesecake. Ratakan di bagian dasar wadah sebagai dasar kue, padatkan.

Kamu bisa menggunakan wadah ukuran apa saja sesuai selera, bisa yang besar atau di gelas-gelas cetakan kecil.

Ilustrasi cheesecake tanpa oven. SHUTTERSTOCK/NATASHAPHOTO Ilustrasi cheesecake tanpa oven.

3. Larutkan gelatin ke dalam 3 sendok makan air es. Sisihkan.

4. Kocok whipping cream hingga kaku menggunakan mixer di wadah terpisah. Sisihkan.

5. Kocok cream cheese dan icing sugar sampai lembut di wadah terpisah. Sisihkan.

6. Larutkan gelatin yang sudah mengembang ke dalam sedikit air hangat sampai larut.

7. Campurkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan cream cheese tadi, lalu campurkan lagi dengan whipping cream dan biji vanila sampai rata.

8. Tambahkan adonan cream cheese di atas dasar kue dari biskuit yang sudah dipadatkan tadi.

9. Simpan ke dalam lemari es hingga padat.

10. Hias cheesecake menggunakan aneka topping sesuai selera, bisa menggunakan cokelat cair, selai buah, potongan buah stroberi, bluberi, dan aneka kacang-kacangan.

11. Cheesecake tanpa oven pun siap disajikan, enak jika dinikmati untuk camilan sore hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com