Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tips dr. Tirta, Lulus S2 Cumlaude di ITB dalam Waktu 1,5 Tahun

Kompas.com - 03/05/2024, 15:48 WIB
Sania Mashabi,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tirta Mandira Hudi atau yang akrab disapa dr. Tirta baru saja menyelesaikan pendidikan magister atau S2 di Institut Teknologi Bandung (ITB) pada Sabtu (27/4/2024).

Tirta menyelesaikan pendidikannya selama 1,5 tahun dan meraih predikat dengan pujian atau cumlaude.

Atas capaiannya itu, Tirta tidak segan membagikan tipsnya agar bisa segera menyelesaikan pendidikan S2 dengan cepat dan hasil yang memuaskan.

Menurut Dr. Tirta, hal yang harus dilakukan agar bisa cepat lulus S2 dengan nilai bagus yakni mengikuti alur, lebih awal mempersiapkan topik yang akan dijadikan tesis, dan manajemen waktu.

Baca juga: 5 Beasiswa S1-S3 Dalam dan Luar Negeri yang Buka Pendaftaran Mei 2024

"Pertama, mengikuti alur saja. Poin kuncinya kalau di S2 selain merhatiin kuliah kan di tesisnya ya, final project, dan itu harus publish (jurnal)," kata Tirta dikutip dari laman resmi ITB, Jumat (3/5/2024).

Tirta menyarankan, tema tesis segera ditentukan sejak awal perkuliahan S2, sehingga ketika waktu tesis tiba hanya tinggal dikerjakan.

Pada tesisnya, Tirta mengangkat judul "The Effect of Micro and Macro Brand Ambassador Related to Soft and Hard Selling Language on Purchase Decision of Piero Shoes in Jakarta, Indonesia."

"Kebetulan saya suka di bidang digital marketing analysis dan ingin melihat relasi antara sepatu sama influencer, apakah berpengaruh atau tidak," ujarnya.

Tirta mengatakan, topik tersebut sudah dikonsultasikannya sejak semester satu, sehingga ketika memasuki semester tiga, proses pembuatan final project dapat berlangsung dengan cepat.

Selain itu, Tirta juga menerapkan manajemen waktu yang baik meski bekerja di luar waktu kuliah, sehingga tugas kuliah dapat diselesaikan dan pekerjaan tetap berjalan.

Baca juga: 3 Beasiswa S2 dan S3 LPDP 2024 Luar Negeri yang Sekarang Masih Buka

Pentingnya penerapan ilmu

Kendati demikian, Tirta menilai lulus S2 dalam waktu cepat hanya bonus, namun yang terpenting adalah terkait pentingnya penerapan ilmu selama berkuliah di kehidupan.

Menurut Tirta, S2 adalah mempraktekan sebuah teori di dunia nyata, sehingga jangan sampai apa yang dipelajari S2 tidak memberi dampak positif ke masyarakat.

"Jangan sampai kita S2 itu hanya mejeng gelar doang, tapi ilmunya tidak bermanfaat," tuturnya.

Setelah lulus S2, Tirta berencana untuk melanjutkan kuliah program doktoral atau S3 di ITB lagi.

"Habis ini masih ngambil S3, rencananya di ITB lagi. Disertasinya di health dikaitkan dengan digital marketing sama AI," pungkas Tirta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com