Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisuda UNJ, Prof. Komarudin Ungkap 4 Strategi Perkuat SDM Menuju PTNBH

Kompas.com - 06/03/2024, 15:51 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Prof. Komarudin menyampaikan, penguatan sumber daya manusia menjadi penting dalam upaya UNJ bertansformasi menjadi perguruan tinggi badan hukum (PTN BH).

Hal ini ditegaskan Prof. Komarudin dalam Wisuda Semester 119 Tahun Akademik 2023/2024 dengan tema “Penguatan SDM UNJ Menuju PTNBH”. Wisuda UNJ digelar di Sentul International Convention Center (SICC) pada 6 Maret 2024.

Prof. Komarudin menjelaskan, penguatan sumber daya manusia unggul dan berkualitas merupakan faktor kunci bagi UNJ menuju PTNBH, di samping penguatan kelembagaan, infrastruktur, IT, dan kerja sama.

Menurutnya ada banyak hal harus menjadi perhatian dalam upaya memperkuat SDM UNJ yang unggul dan berkualitas menuju PTNBH diantaranya dengan menghadirkan kepemimpinan transformasional, adaptif, dan kolaborasional hingga level unit.

Dia juga mendorong UNJ melakukan transformasi SDM dari human capital dan intellectual capital  serta melakukan penataan kelembagaan SDM secara lincah, tanggap, dan keberlanjutan dari hulu ke hilir.

Prof. Komarudin juga mengingatkan agar UNJ terus menguatkan komitmen untuk menghubungkan inovasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan manfaat dan dampak bagi universitas, masyarakat, bangsa dan negara.

Selanjutnya, Prof. Komarudin mengemukanan bahwa ada 4 strategi untuk mencapai SDM UNJ khususnya dengan kapasitas, kinerja, dan rekognisi yang unggul dan berkualitas, yaitu:

Baca juga: Hadiri Wisuda IAIN Cirebon, Menpan-RB Ajak Wisudawan Asah Kemampuan Digital

  • Menciptakan Budaya dan Akuntabilitas Kerja Yang Unggul, melalui: (a). Penguatan mentorship keahlian; (b). Penguatan forum diskusi kepakaran; (c). Penguatan kapasitas dosen dalam melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat; (d). Sertifikasi kompetensi dosen dan tenaga kependidikan; dan (e). Asesmen SDM.
  • Sustainability SDM, melalui: (a). Rekrutmen SDM unggul dan berkualitas (dosen maupun tenaga kependidikan); (b). Pengembangan karir dosen dan tenaga kependidikan; (c). Staff mobility; dan (d). restrukturisasi penempatan dan beban kerja dosen dan tenaga kependidikan.
  • Penguatan Kelembagaan dan Profesionalitas SDM Berbasis IT, melalui penguatan perencanaan, pengukuran, pelaporan, monitoring, dan evaluasi kinerja secara berkualitas dan berkala sesuai dengan tugas dan fungsinya.
  • Penguatan Pusat Talenta-Prestasi Mahasiswa dan Alumni, melalui optimalisasi keberadaan wadah talenta, pusat bimbingan karir, P3KP, dan IKA Alumni UNJ.

Wisuda 1.531 Lulusan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com