Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Politeknik Pelayaran Milik Kemenhub Sedikit Peminat, Lulus Jadi CPNS

Kompas.com - 28/12/2023, 07:55 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan atau Kemenhub memiliki beberapa sekolah kedinasan yang lulusannya berkesempatan untuk  bekerja sebagai Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) atau CPNS di transportasi darat, laut, dan udara milik Kemenhub.

Di bidang pelayaran, Kemenhub memiliki 8 sekolah kedinasan pelayaran. Siswa lulusan SMA dan SMK bisa mendaftar sekolah kedinasan pelayaran tahun 2024.

Baca juga: 2 Sekolah Kedinasan Akreditasi Unggul, Kuliah Gratis dan Jadi CPNS

Gaji pekerja pelayaran dalam negeri berkisar Rp 3-10 juta per bulan. Apalagi jika kamu memutuskan bekerja di luar negeri gajinya bisa antara Rp 7- 95 juta per bulan tergantung jabatan.

Di antara sekolah kedinasan lainnya, delapan sekolah kedinasan pelayaran Kemenhub didapati masih sedikit peminat. Bahkan, ada yang jumlah pendaftarnya masih lebih sedikit ketimbang kuota yang tersedia.

Dengan mengetahui sekolah kedinasan pelayaran yang masih sedikit peminat, dapat meningkatkan peluang lolos.

5 sekolah kedinasan pelayaran Kemenhub sepi peminat

Sementara berdasarkan data seleksi tahun 2023, ada beberapa sekolah kedinasan pelayaran sepi peminat. Berikut rinciannya:

1. Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Sorong

  • Jumlah pendaftar: 183
  • Jumlah yang memenuhi syarat: 249

Baca juga: Cerita Anin, Lulusan MAN yang Diterima di STAN dan Jadi CPNS

2. Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Barombong

  • Jumlah pendaftar: 409
  • Jumlah yang memenuhi syarat: 350

3. Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Sulawesi Utara

  • Jumlah pendaftar: 416
  • Jumlah yang memenuhi syarat: 334

4. Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Banten

  • Jumlah pendaftar: 563
  • Jumlah yang memenuhi syarat: 452

5. Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Malahayati Aceh

  • Jumlah pendaftar: 564
  • Jumlah yang memenuhi syarat: 377

Jadwal pendaftaran sekolah kedinasan 2024

Saat ini pendaftaran seleksi sekolah kedinasan 2024 belum dibuka. Sebagai informasi, kamu bisa cek prakiraan jadwal pendaftaran tahun 2024.

1. Pengumuman Pendaftaran Sekolah Kedinasan: sekitar bulan Maret.

2. Pendaftaran Sekolah Kedinasan: sekitar bulan April.

3. Pelaksanaan Ujian SKD (Seleksi Kompetensi Dasar): sekitar bulan Juni.

4. Pelaksanaan Seleksi Lanjutan diatur oleh masing-masing Sekolah Kedinasan. 

Itulah 5 sekolah kedinasan pelayaran Kemenhub yang sepi peminat buat referensi daftar tahun 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com