Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek 10 Prodi Unej Paling Diminati di UTBK SNBT 2023

Kompas.com - 26/06/2023, 07:26 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dalam perhelatan Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2023, Universitas Jember (Unej) menerima 4.279 calon mahasiswa baru.

Wakil Rektor I Unej Prof. Slamin mengatakan, jumlah mahasiswa baru dari jalur SNBT tersebut diseleksi dari 27.566 pendaftar dari seluruh nusantara.

Menurut Prof. Slamin, jumlah ini menempatkan Universitas Jember di posisi kesembilan, deretan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dengan jumlah mahasiswa baru jalur SNBT 2023 terbanyak di Indonesia.

Selain itu, Universitas Jember juga menempati PTN posisi ke-sembilan yang paling banyak menerima calon mahasiswa baru dengan fasilitas pembiayaan kuliah melalui Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah 2023).

Baca juga: Biaya Kuliah Kedokteran Ubaya 2023, Ada USP dan UPP

10 prodi paling diminati Unej di UTBK SNBT 2023

Tercatat dari 10.274 pelamar KIP Kuliah di Universitas Jember, dan sebanyak 1.836 peserta dinyatakan lolos.

Selanjutnya mereka akan menjalani verifikasi kelayakan sebelum diumumkan secara resmi sebagai penerima KIP Kuliah.

Prof. Slamin mengungkapkan, dalam UTBK SNBT 2023, ada sejumlah program studi (prodi) yang jadi favorit. Berikut informasinya.

1. Prodi Pendidikan Dokter dengan 2.388 pendaftar sementara yang diterima 80 orang.

2. Prodi Farmasi yang menerima 80 mahasiswa baru dengan pendaftar sebanyak 1.506 orang.

3. Prodi Pendidikan Dokter Gigi yang diminati 1.425 peserta sementara kursi yang ada hanya untuk 85 orang.

4. Prodi Ilmu Keperawatan dengan 1.093 peminat dengan kursi untuk 100 orang.

5. Prodi Kesehatan Masyarakat dengan 968 pendaftar dan yang diterima 100 orang saja.

"Seperti di tahun-tahun sebelumnya, untuk kelompok Saintek, program studi di rumpun kesehatan masih menjadi favorit,"papar Prof. Slamin seperti dikutip dari laman Unej, Minggu (25/6/2023).

Baca juga: 3 Jalur Mandiri Unnes 2023 yang Masih Buka, Ada yang Tanpa Tes

Sedangkan prodi di kelompok Soshum yang jadi favorit di UTBK SNBT 2023, yakni:

1. Prodi Ilmu Hukum memiliki 1.303 pendaftar hanya 225 peserta yang lolos.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com