Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Jadwal Seleksi Masuk PTN: SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri 2023

Kompas.com - 24/11/2022, 19:00 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri (PTN) 2023 sudah keluar.

Jadwal ini meliputi Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) atau Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

Lalu jadwal Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) atau Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Baca juga: 11 Jurusan Hukum Terbaik di Indonesia 2023 Versi THE WUR

Dilansir dari laman SNPMB, untuk jadwal yang lebih dahulu dimulai, yakni SNBP 2023. Selanjutnya jadwal UTBK SNBT 2023 yang dilaksanakan dalam 2 gelombang.

Selain berganti nama, SNBP dan SNBT juga memiliki perubahan materi ujian.

Mulai tahun 2023, seluruh calon mahasiswa akan diseleksi melalui penalaran. pemecahan masalah, dan cara berpikir kritis.

Selain jadwal SNBP dan SNBT, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) juga telah mengatur jadwal seleksi mandiri masing-masing PTN.

Nantinya 3 jalur seleksi masuk PTN 2023 akan dilaksanakan oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3). 

Berikut jadwal seleksi masuk PTN 2023, mulai dari SNBP, SNBT 2023, dan seleksi mandiri PTN.

3 seleksi masuk PTN 2023

1. Jadwal SNBP 2023

Kuota sekolah:

  • Pengumuman kuota sekolah : 28 Desember 2022
  • Penutupan Masa sanggah kuota sekolah : 17 Januari 2023

Registrasi Akun SNPMB-BPPP:

  • 16 Januari - 15 Februari 2023.

Pengisian PDSS dan Pendaftaran SNBP:

  • Penetapan Siswa Eligible : 03 Januari - 08 Februari 2023
  • Pengisian PDSS : 09 Januari - 09 Februari 2023
  • Pendaftaran SNBP : 14 - 28 Februari 2023
  • Pengumuman Hasil SNBP : 28 Maret 2023

Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB.

Baca juga: 20 Jurusan UI, UGM, ITB Daya Tampung Terbanyak, Referensi SNBP 2023

2. Jadwal UTBK-SNBT 2023

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com