Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sidang Kongres AS Membahas UFO dan Alien, Simak Fakta-faktanya...

Kompas.com - 28/07/2023, 20:10 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kongres Amerika Serikat (AS) menggelar sidang untuk menuntut militer dan badan intelijen mengungkap informasi soal keberadaan benda terbang tak dikenal atau unidentified flying object (UFO).

Pada Rabu (26/7/2023), sub-komite pengawas Kongres AS bidang Keamanan Nasional, Perbatasan, dan Urusan Luar Negeri memulai sidang.

Tiga veteran militer bersaksi dalam sidang, termasuk mantan Mayor Angkatan Udara David Grusch. Ia menuding bahwa Pemerintah AS telah menutupi temuan aktivitas "non-manusia".

Ia meyakini Pemerintah AS berupaya menutupi kemungkinan adanya kehidupan lain di luar Bumi, yang kemudian dikaitkan dengan alien.

Grusch juga menyebut pemerintah AS menyimpan pesawat luar angkasa milik alien.

Baca juga: AS Disebut Sembunyikan Fakta Lokasi Alien dan UFO

Pemerintah AS dituding menggunakan istilah fenomena anomali tak dikenal (unidentified anomalous phenomena/UAP) untuk menutupi UFO.

Sidang Kongres AS tersebut lantas menarik perhatian global, karena memicu pemikiran skeptis soal keberadaan alien.

Agar tidak terjebak pada narasi yang belum terbukti kebenarannya, berikut rangkuman fakta dari sidang Kongres AS terkait UFO dan alien.

Kesaksian tidak konsisten

Grusch menyatakan, pemerintah telah mengetahui aktivitas non-manusia sejak tahun 1930-an.

Dilansir The Guardian, ditemukan ketidakkonsistenan pernyataan Grusch, terutama ketika diwawancara media.

Ketika diwawancara NewsNation pada Juni 2023, Grusch mengatakan Pemerintah AS menyimpan pesawat alien seukuran lapangan sepak bola.

Namun ketika diwawancara surat kabar Perancis Le Parisien, ia menyebut pemerintah memiliki kapal seperti kerajinan lonceng.

Baca juga: Geger Tuduhan AS Simpan Kendaraan Alien, Bukti Valid Adanya UFO?

Grusch sendiri belum melihat benda yang ia maksud secara langsung. Pernyataannya didasarkan pada perbincangan ekstensif dengan pejabat intelijen tingkat tinggi.

Sementara ketika ditanya dalam sidang, Grusch menolak merinci benda yang dimaksudnya dengan alasan keamanan dan memutuskan untuk diam. Sikap tersebut memicu keraguan atas kesaksiannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks The Simpsons Prediksi Nyamuk Wolbachia, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks The Simpsons Prediksi Nyamuk Wolbachia, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Sri Mulyani Sebut Jokowi Lunasi Utang Negara di Sidang MK

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Sri Mulyani Sebut Jokowi Lunasi Utang Negara di Sidang MK

Hoaks atau Fakta
Fakta Timnas Indonesia: Patahkan Tradisi Olimpiade Korsel, Brace Perdana Rafael Struick

Fakta Timnas Indonesia: Patahkan Tradisi Olimpiade Korsel, Brace Perdana Rafael Struick

Data dan Fakta
Benarkah Penembak Jitu Disiagakan Saat Unjuk Rasa Pro-Palestina di Ohio State University?

Benarkah Penembak Jitu Disiagakan Saat Unjuk Rasa Pro-Palestina di Ohio State University?

Hoaks atau Fakta
Konten Satire soal Batas Usia Pengguna Spotify

Konten Satire soal Batas Usia Pengguna Spotify

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto RA Kartini Memakai Kerudung dan Kacamata

[HOAKS] Foto RA Kartini Memakai Kerudung dan Kacamata

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] KPU Jatim Belum Keluarkan Spesimen Surat Suara Pilkada 2024

[KLARIFIKASI] KPU Jatim Belum Keluarkan Spesimen Surat Suara Pilkada 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bantuan Dana Rp 75 Juta dari BPJS Kesehatan

[HOAKS] Bantuan Dana Rp 75 Juta dari BPJS Kesehatan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bendera GAM Berkibar Setelah Prabowo Menang Sengketa Pilpres di MK

[HOAKS] Bendera GAM Berkibar Setelah Prabowo Menang Sengketa Pilpres di MK

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Momen Surya Paloh Cium Tangan Jokowi Sebelum Pilpres 2024

[VIDEO] Momen Surya Paloh Cium Tangan Jokowi Sebelum Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Anak di Jayapura Tidak Tertular Virus Misterius yang Menyebar Lewat Angin

[KLARIFIKASI] Anak di Jayapura Tidak Tertular Virus Misterius yang Menyebar Lewat Angin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks, Video Jet Misterius Terlihat Dekat Israel

INFOGRAFIK: Hoaks, Video Jet Misterius Terlihat Dekat Israel

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com