Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lowongan Kerja Bagi Lulusan SMA/SMK, D3 dan S1 di Indofood, Berminat?

Kompas.com - 16/04/2022, 13:55 WIB
Artika Rachmi Farmita

Penulis

KOMPAS.com - PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk membuka banyak lowongan kerja bagi lulusan SMA sederajat, D3, S1, termasuk fresh graduate untuk mengisi berbagai macam posisi.

Indofood yang semula bernama PT Panganjaya Intikusuma, didirikan sejak tahun di tahun 1990. Indofood bahkan telah memiliki berbagai kegiatan usaha yang beroperasi sejak awal tahun 1980-an.

Indofood telah bertransformasi menjadi sebuah perusahaan Total Food Solutions dengan kegiatan operasional yang mencakup seluruh tahapan proses produksi makanan.

Dalam dua dekade terakhir, Indofood telah bertransformasi menjadi sebuah perusahaan Total Food Solutions dengan kegiatan operasional yang mencakup seluruh tahapan proses produksi makanan, mulai dari produksi dan pengolahan bahan baku hingga menjadi produk akhir yang tersedia di pasar.

Berikut lowongan kerja yang dibuka Indofood CBP 2022, melansir laman resmi, Rabu (13/4/2022):

Baca juga: BUMN ASDP Indonesia Ferry Buka Lowongan Kerja Bagi Lulusan D3 dan S1

Lulusan S1

Total lowongan yang tersedia bagi lulusan S1 adalah 46 posisi.

1. Management Trainee

Divisi: ICBP - Food Seasoning

  • S1 Teknologi Pangan, Tehnik Kimia, Kimia Industri, Tehnik Elektro, Teknik Indutri
  • IPK Min. 3.00
  • Usia Max. 28 Tahun
  • Fresh graduate
  • Mampu bekerja di dalam tim dan memiliki kemampuan ership yang baik
  • Mampu mengembangkan kerjasama dalam team management.
  • Mampu berpikir kreatif,menganalisa setiap kegiatan/proyek yang menjadi tanggungjawabnya

2. Sales Trainee

Divisi: ICBP - Nutrition and Special Food

  • Gelar sarjana dari segala jurusan
  • IPK min 3.00
  • Maks 25 tahun
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah di Indonesia
  • Memiliki Surat Izin Mengemudi
  • Tertarik untuk belajar dan melakukan aktivitas penjualan di Microsoft Excel

3. Nutrition Advisor

Divisi: ICBP - Nutrition and Special Food

  • Minimal Sarjana, IPK min 3,00, Semua Jurusan (Gizi/Kesehatan Masyarakat akan lebih diutamakan)
  • Maksimal 30 tahun
  • Baik dalam Berpikir Analitis
  • Baik dalam Komunikasi dan Keterampilan Interpersonal
  • Baik dalam Keterampilan Presentasi
  • Baik dalam Negosiasi dan Kerja Sama Tim
  • Aktif dalam organisasi, bermotivasi tinggi untuk bekerja, cepat belajar, berorientasi pada target
  • Siap bekerja lintas kota dan memiliki SIM A

4. Agro Field Staff

Divisi: ICBP - Food Seasoning

  • Pria/Wanita
  • Pendidikan S1 Jurusan Agronomi/Pertanian
  • Memiliki SIM C
  • Menyukai Pekerjaan Lapangan
  • Mengetahui Filosofi Tanaman, berintegritas, komunikatif dan mampu bekerja secara tim
  • Bersedia ditempatkomputer yang baikKeterampilakan di daerah Nusa Tenggara Barat

5. Distribution Staff

  • Divisi ICBP - Snack Food
  • Keterampilan n komunikasi yang baik
  • Analitis yang baik, pemecahan masalah & mampu bekerja di bawah tekanan
  • Keahlian interpersonal yang baik, percaya diri, dapat diandalkan, bertanggung jawab dan inisiatif orang

 

Baca juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2022: Lowongan Kerja PT KAI dan PT INKA

Lulusan SMA-SMK

1. Crew Packer

Divisi: Indofood CBP - Snack Food

  • Sehat dan bersedia bekerja shift
  • Rajin, teliti dan cekatan
  • Kemampuan berhitung yang baik
  • Komunikatif dan mampu bekerjasama dengan baik
  • Mampu belajar cepat

2. Helper

Divisi: Indofood CBP - Snack Food

  • Sehat
  • Bisa bekerja dalam tim
  • Berkomunikasi dengan baik
  • Semangat bekerja keras
  • Siap bekerja shift
  • Bertanggung jawab

3. Security Crew

Divisi: Indofood CBP - Seasoning

  • Laki-laki
  • Usia 18 - 30 Tahun
  • Pendidikan minimal SMK/SMA
  • Memiliki Ijazah Gada Pratama (KTA Aktif)
  • Tinggi minimal 168 cm
  • Memiliki keterampilan Bela Diri

4. Security Crew

Divisi: Indofood CBP - Noodle

  • Pria
  • Usia maksimal 25th
  • Memiliki sertifikat Gada Pratama
  • Berat badan proposional

Baca juga: Cek Lowongan Kerja BUMN Asuransi PT ASABRI untuk Lulusan D-4/S-1

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com