Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Memilih Jenis Kopi yang Baik untuk Kondisi Tubuh Tertentu

Kompas.com - 06/03/2022, 21:37 WIB
Maya Citra Rosa

Penulis

KOMPAS.com - Jenis kopi ternyata dapat disesuaikan dengan kondisi kebutuhan dari tubuh masing-masing.

Meski Anda termasuk ke dalam golongan orang yang belum bisa memulai hari jika belum menyesap kopi, tapi tetap saja memilih biji kopi terbaik adalah tindakan yang tepat.

Karena terkadang jenis kopi tertentu tak cocok dengan kondisi tubuh yang menderita gerd atau asam lambung, anxiety, atau migrain.

Ketika Anda bisa tepat memilih kopi, maka setiap seruputan kopi akan terasa lebih nikmat karena Anda tak perlu khawatir kafein akan mencederai tubuh Anda.

Tips memilih jenis kopi

Untuk memilih kopi, ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan. Seperti kualitas biji kopi, jenis biji kopi yang paling aman untuk tubuh, aroma dan cita rasa, dan masih banyak lagi.

Baca juga: 5 Kopi Termahal di Dunia, Ada yang Berasal dari Indonesia

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini cara memilih kopi yang benar:

Pilih kadar asam kopi

Jika Anda penderita asam lambung, maka tidak disarankan mengonsumsi kopi dengan kadar asam sangat tinggi. Karena kopi seperti ini bisa memicu asam lambung kambung dengan tingkat keparahan yang cukup tinggi.

Jadi ketika akan membeli biji kopi, ada baiknya melihat label "low acidity" yang ada pada kemasan.

Atau Anda bisa menanyakan langsung kepada produsen kopi, mengenai biji kopi yang paling rendah kadar asamnya.

Ketika Anda masih khawatir dengan kadar asam dalam bubuk kopi yang ada, Anda bisa menambahkan remahan cangkang telur ketika merebus biji kopi.

Sebelum dihidangkan, saring kopi dengan cermat. Dengan cangkang telur, larutan kopi yang ada akan berkurang kadar keasamannya. B

Baca juga: Memilih Jenis Kopi yang Tepat Sesuai Kondisi Tubuh

Pilih aroma dan rasa

Melansir dari Times of India, jenis kopi dan cara pengolahan memberikan aroma dan cita rasa yang berbeda-beda. Jenis biji kopi yang paling ternama di dunia adalah robusta dan arabika.

Robusta memiliki cita rasa yang cenderung pahit. Sedangkan arabika memiliki cita rasa asam dengan sedikit aroma buah-buahan dan kekhasan rasa lainnya.

Masing-masing jenis kopi, baik robusta dan arabika, memiliki kekhasan sendiri-sendiri tergantung dari tanah, asal daerah, dan proses pengolahan biji kopi yang ada.

Jadi ketika Anda akan memilih biji kopi, tentukan ingin memiliki kopi yang bercita rasa seperti apa. Pahit mantap, atau sedikit segar dan ringan dengan aroma buah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com