Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada, Ini 5 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan

Kompas.com - 13/11/2021, 12:20 WIB

KOMPAS.com - Musim hujan mulai melanda sebagian wilayah di Indonesia. Saat musim hujan, penting untuk menjaga kebugaran tubuh untuk mencegah masuknya berbagai penyakit.

Hal itu karena terdapat beberapa penyakit yang cenderung sering muncul dan mudah menular di musim hujan ini. Sebagian di antaranya termasuk penyakit berbahaya yang dapat mengancam jiwa.

Maka dari itu, jangan sampai lalai untuk tetap meningkatkan daya tubuh agar tidak terserang penyakit-penyakit musim hujan.

Baca juga: 6 Penyakit yang Perlu Diwaspadai Saat Musim Hujan

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah lima penyakit yang sering muncul saat musim hujan:

Penyakit yang rentan muncul saat musim hujan yang pertama adalah demam berdarah dengue (DBD).

Menurut Epidemiolog Universitas Gadjah Mada (UGM) Citra Indriani, dilansir dari laman resmi UGM, kasus DBD berpotensi meningkat saat musim hujan disebabkan oleh meningkatnya tempat perindukan nyamuk Aedes aegypti.

Karena itu, untuk menghindari penularan DBD, upaya yang bisa dilakukan adalah melakukan gerakan 3M.

3M yakni menguras tempat penampungan air, menutup tempat penampungan air, serta mengubur benda-benda yang bisa menjadi tempat bertelur nyamuk, misalnya kaleng-kaleng bekas.

Tidak hanya itu, pencegahan DBD bisa optimal jika diikuti dengan langkah lainnya seperti menggunakan lotion anti nyamuk, menggunakan kelambu guna menghindari gigitan nyamuk Aedes aegypti.

Ilustrasi demam berdarah dengue (DBD)Shutterstock Ilustrasi demam berdarah dengue (DBD)

Leptospirosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri leptospira. Penyakit ini bisa menular melalui kencing tikus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com