Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arti IDR, K, M, dan B yang Tertera pada Harga

KOMPAS.com - Arti IDR, K, M, dan B, perlu diketahui masyarakat. Pasalnya, keempat singkatan tersebut kerap muncul pada harga produk di toko online, restoran, dan tempat penjualan lainnya.

Dengan mengetahui arti dari IDR, K, M, dan B,.tentu akan memudahkan saat hendak membeli suatu produk. Apalagi, saat ini tempat yang mencantumkan IDR pada daftar harga, tidak lagi menyematkan simbol Rupiah atau Rp.

Misalnya, harga secangkir kopi yang terpampang di daftar menu suatu kafe tertulis IDR 10K. Pada sejumlah produk, IDR juga bersanding dengan huruf M.

Apa arti IDR

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Selasa (29/3/2022), IDR adalah singkatan dari Indonesian Rupiah atau Rupiah Indonesia. IDR adalah mata uang negara Indonesia menurut kode resminya yang mengacu pada ISO 4217.

ISO 4217 merupakan standar internasional yang ditetapkan oleh International Organization for Standardization atau ISO yang berisi kode tiga huruf (juga disebut dengan kode mata uang).

Kode tersebut digunakan untuk mendefinisikan nama mata uang setiap negara. Kode tersebut dipakai dalam dunia perbankan dan bisnis internasional.

Dengan begitu, arti IDR dalam olshop juga berarti Rupiah. Artinya, perbedaan IDR dan Rp sebenarnya hanya pada penulisannya, karena artinya tetap sama.

Dilansir dari laman resmi www.iso.org melalui KOMPAS.com, orang-orang di seluruh dunia mengandalkan hampir 300 mata uang yang berbeda untuk transaksi bisnis satu sama lain.

Oleh sebab itu, perlu standar ISO 4217 dalam pembayaran. Standar ini menetapkan kode yang diakui secara internasional untuk representasi mata uang yang memungkinkan kejelasan dan mengurangi kesalahan.

Mata uang diwakili, baik secara numerik maupun alfabet, menggunakan tiga digit atau tiga huruf. Dua huruf pertama dari kode tiga huruf ISO 4217 sama dengan kode untuk nama negara yang mengacu pada ISO 3166.

Sementara itu, jika memungkinkan, huruf ketiga sesuai dengan huruf pertama dari nama mata uang. Hal itu sekaligus menjadi penjelasan mengenai singkatan IDR.

Berdasarkan pemaparan ISO, IDR terdiri dari ID yang mengacu pada kode negara Indonesia sesuai ISO 3166, dan R yang merupakan huruf pertama dari mata uang Indonesia yaitu Rupiah.

Arti 1K, 1M, dan 1B

Sementara itu, K dalam harga adalah pengganti ribu. Dengan demikian, arti dari IDR dan K pada harga, misalnya IDR 30K adalah Rp 30.000.

Contoh lain, jika dalam sebuah produk terdapat keterangan IDR 100K artinya harga produk tersebut sebesar Rp 100.000.

Dengan kata lain, 1K berarti 1.000 atau jika dalam mata uang rupiah berarti IDR 1K adalah Rp 1.000. Alhasil, 100K artinya 100.000 atau Rp 100.000 dan 200K artinya 200.000 atau Rp 200.000.

Dilansir dari Merriam-Webster melalui KOMPAS.com, satuan K memiliki kepanjangan kilo. Kilo adalah unit pengukuran dalam Sistem Satuan Internasional atau SI (Système international d'unités).

Ada kilometer sebagai satuan jarak, serta kilogram sebagai satuan berat. Dalam tingkatan, kilo sama dengan 1.000 gram dan 1.000 meter.

Kata kilo berasal dari bahasa Yunani "chilioi" yang digunakan untuk menyatakan banyak atau jamak.

Penggunaan K untuk menyingkat ribu dimulai setidaknya sejak pertengahan 1940-an. Catatan menunjukkan bahwa K sebagai ribu ada dalam glosarium buku teks Basic Electrical Engineering terbitan McGraw-Hill's tahun 1945.

Dua tahun kemudian, perusahaan elektronik Radio Corporation of America (RCA) memasukkan K dalam glosariumnya, Common Words in Radio, Television, and Electronics.

Perlu diperhatikan bahwa arti K dan M dalam harga memiliki arti yang berbeda. Selain M, huruf lain yang juga digunakan sebagai pengganti nominal tertentu dalam harga yakni B dan T.

Berbeda degan IDR 1K, IDR 1M artinya Rp 1 juta, IDR 1B adalah Rp 1 miliar, dan IDR 1T adalah Rp 1 triliun.

Penggunaan huruf M, B, dan T mengacu pada Bahasa Inggris untuk masing-masing nominal yang dipakai dengan acuan sebagai berikut:

M = million (juta)
B = billion (miliar)
T = trilion (triliun)

(Penulis: Muhammad Choirul Anwar)

Sumber: KOMPAS.com

https://www.kompas.com/wiken/read/2022/05/21/090000381/arti-idr-k-m-dan-b-yang-tertera-pada-harga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke