Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain Istirahat Cukup, Simak 15 Tips Mudik Lebaran 2022

KOMPAS.com - Tips mudik Lebaran 2022 perlu diperhatikan oleh masyarakat yang hendak pulang ke kampung halaman untuk merayakan hari raya Idul Fitri 1443 H bersama keluarga.

Pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi bukan hanya perlu memperhatikan kondisi mobil atau motor yang digunakan, namun juga kesiapan diri serta penumpang.

Terlebih lagi, perjalanan yang ditempuh tidak singkat. Butuh berjam-jam untuk tiba di kampung halaman.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pernah memberikan beberapa tips bagi para pemudik pada tahun 2019 lalu. Meski begitu, tips mudik Lebaran dari Kemenkes ini masih relevan diterapkan pada mudik Lebaran kali ini.

Dilansir dari situs resmi Kemenkes melalui KOMPAS.com, para pemudik dianjurkan menjaga asupan makanan agar terhindar dari berbagai penyakit.

Pengemudi sebaiknya memperbanyak makan buah-buahan, seperti mangga, pisang, jeruk, apel, dan lainnya.

Selain itu, mengurangi makanan tinggi kalori dan berlemak juga dianjurkan, sehingga stamina selama berkendara tetap terjaga.

Istirahat cukup

Menghentikan perjalanan sejenak untuk beristirahat atau tidur minimal 15-30 menit sangat penting untuk menjaga kondisi tubuh tetap fit.

Jalur mudik yang padat membuat kelelahan fisik dan mental juga mungkin dialami pemudik. Oleh karena itu, jangan memaksakan diri untuk terus melanjutkan perjalanan, apalagi dalam kondisi lelah dan mengantuk.

Setelah menempuh empat jam perjalanan, sebaiknya pengemudi menyempatkan waktu untuk istirahat. Pasalnya, tubuh akan mengalami penurunan kesigapan dan merespons sesuatu setelah berkendara lebih dari empat jam, sehingga rawan menyebabkan kecelakaan.

Masyarakat dapat beristirahat sejenak di rest area atau tempat istirahat lain. Jika dalam perjalanan merasa sakit, pemudik dapat mengunjungi fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan bantuan dari petugas medis.

Tips

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Rabu (29/5/2019), berikut ini 15 tips mudik Lebaran 2022:

1. Menyiapkan fisik yang sehat.

2. Memeriksa kelayakan kendaraan pribadi.

3. Tidak meminum obat-obatan atau minuman yang menyebabkan kantuk.

4. Disiplin dan mematuhi rambu lalu lintas.

5. Jangan memaksakan diri meneruskan perjalanan jika mengantuk.

6. Mengendalikan kecepatan kendaraan terutama di jalanan rusak, bergelombang, hujan, dan cuaca buruk.

7. Beristirahat selama 15 menit setelah 4 jam melakukan perjalanan. Pemudik motor dapat beristirahat setiap 2 jam.

8. Kendaraan tidak melebihi muatan yang layak.

9. Menggunakan masker dan melindungi diri dari polusi udara.

10. Mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat.

11. Jangan memakan atau meminum pemberian orang tak dikenal.

12. Mencuci tangan menggunakan sabun di air mengalir sebelum dan sesudah makan.

13. Membuang sampah pada tempatnya.

14. Jangan buang air kecil atau besar sembarangan, usahakan gunakan toilet yang tersedia.

15. Jika merasa sakit, datang ke pos kesehatan terdekat,

(Penulis: Mela Arnani | Editor: Bayu Galih)

Sumber: KOMPAS.com

https://www.kompas.com/wiken/read/2022/04/16/100000081/selain-istirahat-cukup-simak-15-tips-mudik-lebaran-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke