Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aturan Terbaru Membatalkan Pesanan di Tokopedia

KOMPAS.com - Tokopedia baru saja mengumumkan aturan baru pembatalan pesanan yang terkait dengan layanan bebas ongkos kirim.

Ada banyak faktor yang membuat konsumen membatalkan pesanannya di e-commerce, mulai dari salah mencantumkan alamat, barang yang dikirim tidak sesuai, dan lain-lain.

Meskipun barang telah dalam proses pengiriman, namun pemesanan memang masih bisa dibatalkan.

Permintaan pembatalan bisa dilakukan minimal tiga jam setelah pembayaran terverifikasi, namun dengan persetujuan dari penjual.

Jika disetujui, dana akan dikembalikan sesuai metode pembayaran yang dipilih sebelumnya, baik itu ke saldo refund, GoPay, atau limit kartu kredit. Selanjutnya, dana refund bisa digunakan untuk melakukan transaski berikutnya di Tokopedia.

Estimasi waktu pengembalian dana pun berbeda-beda, bergantung metode bayar dan refund. Pembayaran dengan metode transfer bank akan dikembalikan secara real-time, sama seperti metode pembayaran dengan Tokopoints, atau Kredivo.

Sementara itu, untuk penggunaan kartu kredit dan debit online, waktu refund bisa mencapai 14 hari kerja (tidak termasuk hari Sabtu, Minggu, dan hari libur).

Jika pesanan dibatalkan, dana akan dikembalikan secara penuh. Akan tetapi, jika pembelian menggunakan voucher promo atau potongan harga lainnya, dana yang dikembalikan akan dikurangi diskon yang digunakan.

Saat ini, pengguna Tokopedia harus menetapkan pilihan dengan matang sebelum benar-benar memesan suatu barang, sebab jika pengguna membatalkan pesanan, layanan gratis ongkir yang diberikan akan hangus.

Dilansir dari situs resmi Tokopedia melalui KOMPAS.com, pembeli yang melakukan pembatalan pesanan atau melakukan refund (pengembalian dana) atas barang yang telah dikirim, maka layanan gratis ongkir akan hangus.

Aturan yang mulai berlaku pada 25 November 2021 ini juga mewajibkan pembeli membayar subsidi ongkir yang sudah diberikan secara penuh.

Aturan tersebut berbeda dengan sebelumnya. Menurut informasi yang diberikan akun Twitter @TokopediaCare, jika pembatalan dilakukan di minggu yang sama dengan pembuatan pesanan, kuota bebas ongkir akan dikembalikan dan bisa digunakan untuk pesanan selanjutnya.

Akan tetapi, jika pembatalan dilakukan di pekan yang berbeda dengan pembuatan pesanan, layanan bebas ongkir milik pengguna tersebut akan dianggap hangus.

(Penulis: Wahyunanda Kusuma Pertiwi | Editor: Reska K. Nistanto)

Sumber: KOMPAS.com

https://www.kompas.com/wiken/read/2021/11/27/100000581/aturan-terbaru-membatalkan-pesanan-di-tokopedia-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke