Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Maps Eror Sebabkan Restoran di Australia Rugi Ratusan Juta Rupiah

Kompas.com - 30/01/2024, 13:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Apple Maps yang eror membuat sebuah restoran di Australia merugi hingga ratusan juta rupiah.

Hal itu terjadi pada pemilik restoran Thailand bernama Pum’s Kitchen di Sunshine Coast, Queensland, Australia.

Dikutip dari Business Insider, Selasa (23/1/2024), Chris Pyatt bersama istrinya yang bernama Pum itu mengetahui ada kesalahan pada Apple Maps.

Pyatt mengatakan bahwa Apple Maps menampilkan restorannya dengan keterangan “tutup permanen”.

Meski begitu, Pyatt tidak yakin kapan label tersebut mulai ditampilkan hingga membuat restorannya merugi.

Dari masalah tersebut, dia melihat penurunan yang signifikan dalam uang yang dihasilkannya, yaitu sekitar 12.000 dollar Australia atau sekitar Rp 125 juta.

"Kami telah melihat perubahan yang tiba-tiba dan drastis dalam perilaku pelanggan menjelang akhir November dan sepanjang Desember (2023)," ujar Pyatt.

Baca juga: Seorang Pria Berpura-pura Terkena Serangan Jantung agar Tidak Bayar Makan di 20 Restoran

Tak bisa begitu saja mengubah keterangan

Masalah selanjutnya yang dihadapi oleh Pyatt dan Pum adalah mereka tidak bisa begitu saja mengubah keterangan “tutup permanen” tersebut.

Pasalnya, ia tidak memiliki produk Apple untuk memperbaiki kesalahan tersebut.

"Saya menggunakan sistem Android di ponsel dan saya menggunakan sistem Microsoft di rumah, yang berarti saya tidak bisa melihat apa pun yang ada di sistem Apple," kata dia, dilansir dari ABC, Selasa (23/1/2024).

Pyatt sudah menelepon Apple dan berbicara dengan perwakilan layanan pelanggan. Ia diberitahu bahwa mereka tidak dapat membantunya karena bukan pelanggan Apple.

Ia kemudian diminta untuk mengirimkan feedback secara online di mana nantinya Pyatt akan menerima pesan otomatis.

Menurut Apple, orang bisa menggunakan browser apa pun untuk mengeklaim bisnis mereka dan memperbarui detailnya.

Pyatt mengatakan bahwa dia telah mencoba tetapi tidak berhasil ketika menggunakan Microsoft Edge.

Google Chrome memang mengizinkannya untuk melakukan perubahan, tetapi beberapa hari kemudian, perubahan tersebut tidak terjadi di Apple Maps.

Baca juga: Disebut Mirip Film The Menu, Restoran Apung Norwegia Menawarkan 18 Menu Rahasia

Halaman:

Terkini Lainnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon Saat Lakukan Operasi Militer di Jalur Gaza

Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon Saat Lakukan Operasi Militer di Jalur Gaza

Tren
5 Sistem Tulisan yang Paling Banyak Digunakan di Dunia

5 Sistem Tulisan yang Paling Banyak Digunakan di Dunia

Tren
BMKG Catat Suhu Tertinggi di Indonesia hingga Mei 2024, Ada di Kota Mana?

BMKG Catat Suhu Tertinggi di Indonesia hingga Mei 2024, Ada di Kota Mana?

Tren
90 Penerbangan Maskapai India Dibatalkan Imbas Ratusan Kru Cuti Sakit Massal

90 Penerbangan Maskapai India Dibatalkan Imbas Ratusan Kru Cuti Sakit Massal

Tren
Musim Kemarau 2024 di Yogyakarta Disebut Lebih Panas dari Tahun Sebelumnya, Ini Kata BMKG

Musim Kemarau 2024 di Yogyakarta Disebut Lebih Panas dari Tahun Sebelumnya, Ini Kata BMKG

Tren
Demam Lassa Mewabah di Nigeria, 156 Meninggal dalam 4 Bulan

Demam Lassa Mewabah di Nigeria, 156 Meninggal dalam 4 Bulan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com