Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] 3 Efek Samping Sawi Hijau | Syarat Gratis Tiket Masuk Ancol 26 September 2023

Kompas.com - 26/09/2023, 05:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Senin (25/9/2023).

Informasi seputar efek samping caisim atau sawi hijau bagi tubuh mendominasi pemberitaan.

Masyarakat kerap menambahkan sayuran berwarna hijau ini ke berbagai jenis hidangan, termasuk dalam semangkuk bakso dan mi ayam.

Selain perihal efek samping caisim atau sawi hijau bagi tubuh, informasi soal alasan Kaesang terjun ke dunia politik, manfaat ampas teh, hingga syarat dan cara dapatkan tiket masuk gratis Ancol 26 September 2023 juga menarik perhatian pembaca.

Baca juga: Resmi Bergabung, Ini Alasan Kaesang Pilih PSI

Baca juga: Berapa Gaji dan Tunjangan Presiden RI? Kaesang: Gaji Bapak Kecil

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Senin (25/9/2023) hingga Selasa (26/9/2023) pagi:

1. Efek samping sawi hijau pada tubuh

Caisim atau sawi hijau adalah salah satu sayuran yang banyak menghiasi hidangan Indonesia.

Dengan tangkai panjang serta daun lebar memanjang berwarna hijau, caisim memberikan rasa renyah yang menyegarkan.

Masyarakat kerap menambahkan bahan pangan ini ke berbagai jenis hidangan, termasuk ke dalam semangkuk bakso dan mi ayam.

Tak hanya menambah cita rasa makanan, mengonsumsi caisim juga membantu melengkapi nutrisi untuk tubuh.

Lantas, adakah efek samping caisim bagi tubuh?

Informasi selengkapnya soal efek samping caisim atau sawi hijau dapat disimak pada berita berikut:

Sering Ada di Mi Ayam dan Bakso, Ketahui 3 Efek Samping Caisim bagi Tubuh

2. Alasan Kaesang terjun ke dunia politik

Momen Pertama Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI Pidato dihadapan kader, Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023).KOMPAS.com/Regi Pratasyah Vasudewa Momen Pertama Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI Pidato dihadapan kader, Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023).

Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep resmi menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Pengangkatan Kaesang menjadi Ketua Umum PSI ini dilakukan dalam acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) yang digelar di Djakarta Theater, Jakarta pada Senin (25/9/2023) malam.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com