Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai Bahaya Asam Urat Tinggi, Berapa Kadar Asam Urat Normal?

Kompas.com - 17/02/2023, 13:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Memiliki kadar asam urat yang normal dalam tubuh bisa mencegah kemungkinan beberapa penyakit berbahaya seperti jantung koroner, batu ginjal, dan kerusakan sendi. 

Kadar asam urat yang tinggi sendiri sering dikaitkan dengan makanan yang mengandung purin tinggi. 

Purin terjadi secara alami di tubuh, tetapi juga bisa ditemukan dalam makanan tertentu. Kemudan asam urat dikeluarkan dari tubuh melalui urin.

Lantas, apa penyebab asam urat dan berapa batas normal asam urat dalam tubuh?

Baca juga: Makanan Tinggi Purin yang Wajib Dihindari Penderita Asam Urat, Apa Saja?mmm


Penyebab asam urat

Dokter ahli penyakit dalam sekaligus pendiri Junior Doctors Network (JDN) Indonesia Andi Khomeini Takdir menyampaikan, bahwa asam urat adalah senyawa yang diproduksi oleh tubuh untuk mengurangi jumlah purin.

Purin sendiri bisa ditemukan dari makanan yang dimakan maupun diproduksi secara alami dari dalam tubuh.

Jika jumlah purin dalam tubuh tidak seimbang dan tubuh tidak bisa mengolahnya dengan baik, maka akan berakibat pada kadar asam urat yang terlalu banyak dan dapat menumpuk di aliran darah tubuh.

Kondisi asam urat yang terlalu banyak di aliran darah disebut hiperurisemia.

"Asam urat sebenarnya bukan penyakit, tapi yang menjadi penyakit itu adalah ketika asam urat dalam darah tinggi yang menyebabkan hiperurisemia," ungkanya saat duhubungi Kompas.com, Jumat (17/2/2023).

Andi mengatakan bahwa hiperurisemia ini dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti asam urat, nyeri sendi, pembentukan batu ginjal hingga menyebabkan kesulitan dalam buang air kecil atau kencing.

"Penyebab asam urat tinggi itu bisa karena makanan dan asupan yang memiliki kandungan asam urat yang tinggi. Kemudian bisa juga disebabkan karena tingginya gula darah atau diabetes," tambahnya.

Baca juga: Daftar Ikan yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com