Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Makanan dan Minuman Pemicu Diare, Apa Saja?

Kompas.com - 03/02/2023, 13:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Diare adalah penyakit yang membuat penderitanya sering buang air besar, dengan kondisi tinja yang encer.

Diare umumnya disebabkan oleh virus atau bakteri yang coba dihilangkan oleh tubuh. Namun, dalam beberapa kasus, mengonsumsi makanan tertentu juga bisa memicu serangan diare.

Makanan yang bisa menyebabkan diare berbeda bagi setiap orangnya, umumnya adalah produk susu dan juga makanan pedas

Baca juga: 5 Tips Atasi Diare yang Bisa Dilakukan Sendiri di Rumah, Apa Saja?

Dilansir dari Healthline, berikut 5 jenis makanan yang bisa menyebabkan diare.

1. Makanan pedas

Makanan pedas adalah salah satu penyebab paling umum ‘diare akibat makanan’, seperti cabai dan campuran kari.

Ini sangat mungkin terjadi karena rempah-rempah kuat yang tidak biasa diterima tubuh seseorang.

Cabai mengandung zat kimia yang disebut capsaicin yang memberinya rasa panas. Ia dapat mengiritasi lapisan lambung selama proses pencernaan.

Namun dalam sebuah penelitian, capsaicin juga memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, seperti mengobati rasa sakit dan radang sendi.

Bila dikonsumsi dalam jumlah banyak, capsaicin dapat menyebabkan gejala seperti:

  • Mual
  • Muntah
  • Sakit perut
  • Diare disertai nyeri

Baca juga: Diare Bisa Menjadi Gejala Diabetes, Ini Penjelasannya

2. Pengganti gula

Pengganti gula meliputi pemanis buatan, seperti aspartam, sakarin, dan sukralosa, dan gula alkohol seperti manitol, sorbitol, dan xylitol.

Beberapa pengganti gula dapat mengganggu sistem pencernaan. Mengonsumsi gula alkohol bahkan dapat memiliki efek pencuci perut sehingga menyebabkan diare dan gas.

Makanan umum yang mengandung pemanis buatan di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Mengunyah permen karet
  • Permen dan makanan penutup bebas gula
  • Soda diet
  • Minuman diet lainnya
  • Sereal rendah gula
  • Bumbu rendah gula, seperti krimer kopi dan saus tomat
  • Beberapa pasta gigi dan obat kumur

Baca juga: 6 Manfaat Kencur, Bantu Obati Batuk, Diare, dan Kolesterol Tinggi

3. Susu dan beberapa produk susu

ilustrasi makanan dan munuman yang bisa memicu diareiStockPhoto/KamranAydinov ilustrasi makanan dan munuman yang bisa memicu diare

Jika Anda tiba-tiba buang air besar setelah minum susu atau mengonsumsi produk susu, itu mungkin sedang mengalami intoleransi laktosa.

Intoleransi laktosa adalah gangguan pencernaan akibat tubuh tidak dapat mencerna laktosa dan banyak orang yang tidak menyadari mereka mengalami hal tersebut.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com