Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kentut Selalu Berbau Busuk? Bisa Jadi Anda Mengidap Penyakit Ini

Kompas.com - 03/10/2022, 19:55 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

6. Kanker usus besar

Dilansir dari Kompas.com (2020), kentut bau juga dialami oleh beberapa penderita kanker usus besar.

Ketika polip atau tumor yang mengakibatkan kanker itu terbentuk di saluran pencernaan, benjolan tersebut dapat menyumbat usus.

Akibatnya, terjadi penumpukan gas, perut jadi kembung, dan kentut bau tidak sedap.

Jika kentut bau disertai dengan gejala sakit perut yang terasa tak wajar, BAB berdarah, bobot tubuh menurun tanpa sebab yang jelas, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.

Dokter bisa melakukan pemeriksaan fisik sekaligus pemeriksaan usus dengan kolonoskopi.

Baca juga: Sering Bikin Malu, Ini 5 Hal Tak Terduga tentang Kentut Manusia

Bagaimana cara menghilangkan bau kentut?

Masalah kentut bau akan hilang dengan sendirinya jika penyebabnya adalah konsumsi makanan dan obat-obatan.

Anda bisa mengatasinya dengan mengurangi konsumsi makanan dan obat-obatan yang menyebabkan kentut berbau tak enak.

Secara keseluruhan, kentut bau seringnya hanya merupakan proses keluarnya gas yang menjadi bagian dari proses organik biasa dan normal.

Tetapi jika problema ini terjadi secara terus-menerus dengan bau yang sangat busuk, periksakan ke dokter kesehatan untuk mengetahui penyebab dan kondisi permasalahan medis Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com