Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membeli Minyak Goreng Rp 14.000 dengan PeduliLindungi atau NIK

Kompas.com - 25/06/2022, 11:00 WIB
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemerintah akan melakukan proses sosialisasi dan transisi perubahan sistem pembelian dan penjulanan minyak goreng curah rakyat (MGCR).

Nantinya pembelian dan penjulan MGCR akan dilakukan dengan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Selain itu, bagi masyarakat yang belum memiliki akun PeduliLindungi dapat menunjukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) ketika melakukan pembelian MGCR.

Baca juga: Ini Alasan Pemerintah Wajibkan Pembelian Minyak Goreng Curah Rp 14.000 Pakai PeduliLindungi

Cara beli minyak goreng di PeduliLindugi

Masyarakat dapat mengakses segala informasi berkaitan penerapan sistem terbaru penjulalan MCGR melalui website linktr.ee/minyakita.

Berikut ini adalah cara membeli MGCR dengan aplikasi PeduliLindungi:

  • Masyarakata datang ke toko pengecer yang menjual MGCR
  • Scan QR Code yang terdapat di pengecer
  • Perhatikan hasil scan QR Code yang terdapat pada aplikasi PeduliLindungi
  • Apabila hasil scan menunjukkan warna hijau, berarti dapat membeli MGCR
  • Namun, jika berwarna merah tidak dapat membeli MGCR

Selain menggunakan aplikasi PeduliLindugi, masyarakat juga dapat menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk melakukan pembelian MGCR.

Berikut ini adalah caranya:

  • Tunjukkan KTP pada pengecer
  • Pengecer akan mencatat NIK yan terterapa pada KTP pembeli
  • Setelahnya, masyarakat dapat membeli MGCR

Masyarakat dapat mengetahui informasi mengenai letak penjual MGCR di masing-masing wilayah melalui website www.minyak-goreng.id.

Baca juga: Ini Alasan Pemerintah Wajibkan Pembelian Minyak Goreng Curah Rp 14.000 Pakai PeduliLindungi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com