Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Menempelkan Bawang Putih di Telinga Bisa Obati Pusing

Kompas.com - 30/11/2021, 08:03 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Narasi yang menyebut bahwa menempelkan bawang putih di telinga bisa mengatasi pusing dan telinga sakit, beredar di media sosial Facebook.

Dalam narasi yang beredar disebutkan bahwa metode menempelkan bawang putih ke lubang telinga itu dilakukan selama tidur.

Dari konfirmasi yang dilakukan Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi itu hoaks.

Dokter spesialis telinga, hidung, dan tenggorokan (THT) Prof. Dr. dr. Delfitri Munir, Sp.T.H.T.K.L(K), mengatakan, belum ada penelitian yang membuktikan penanggualan penyakit dengan metode menempel bawang putih di liang telinga.

Narasi yang beredar

Informasi tentang khasiat bawang putih yang ditempelkan di telinga dibagikan akun Facebook ini dan ini.

Berikut narasi lengkapnya:

Obat herbal jika sakit kepala tak tertahankan
Ambil satu bawang putih besar lalu buang kulitnya trus potong 2 tempel di lubang telinga jgn sampe masuk ke telinga yahh trus tidur insyaallah sakitnya akan reda
Selamat mencoba

Sementara, narasi yang menyebut bahwa metode ini bisa menyembuhkan penyakit telinga diunggah oleh akun ini.

Ketiga akun tersebut sama-sama menyebut metode menempelkan bawang putih di lubang telinga ini dilakukan selama tidur.

Konfirmasi Kompas.com

Berdasarkan konfirmasi yang dilakukan Kompas.com, tidak benar bahwa menempelkan bawang putih di telinga bisa mengobati pusing atau telinga sakit.

Dokter spesialis THT yang berpraktik di Rumah Sakit RS Columbia Asia (RSCA) Medan, Prof. Dr. dr. Delfitri Munir, Sp.T.H.T.K.L(K) mengatakan, belum ada penelitian yang bisa membuktikan kebenaran metode tersebut.

"Belum ada penelitian tentang penyerapan bawang putih langsung melalui kulit. Demikian juga belum ada bukti penelitian mengenai penanggulangan penyakit telinga dengan menempelkan bawang putih di liang telinga," kata Delfitri kepada Kompas.com, Senin (29/11/2021).

Delfitri menjelaskan, bawang putih memang bermanfaat bagi kesehatan. Akan tetapi, penggunaannya bukan dengan ditempelkan di liang telinga.

"Bawang putih mengandung beberapa vitamin dan antioksidan seperti flavonoid, oligosakarida, dan asam amino yang bermanfaat bagi kesehatan," jelas dia.

Untuk memanfaatkan kandungan bawang putih sebagai pengobatan, Delfitri menyebutkan, butuh bahan tambahan seperti salep atau krim agar bahan aktifnya bisa terserap oleh kulit.

"Bahan aktif ini kemudian dilepaskan berpenetrasi ke lapisan kulit yang lebih dalam dan akhirnya menembus pembuluh darah kapiler sehingga bahan aktif masuk ke dalam aliran darah. Melalui pembuluh darah bahan aktif akan dihantarkan ke bagian tubuh yang sedang sakit," terang Delfitri.

Kesimpulan

Informasi yang menyebut bahwa menempelkan bawang putih di telinga bisa mengatasi pusing dan telinga sakit, adalah hoaks.

Belum ada penelitian yang membuktikan penanggualan penyakit dengan metode menempel bawang putih di liang telinga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com