Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghitung Berat Badan Ideal hingga Obesitas

Kompas.com - 19/09/2021, 10:03 WIB
Maya Citra Rosa

Penulis

W/H ratio: lingkar pinggang/lingkar pinggul

Berikut adalah W/H ratio pada pria:

>1,0: risiko penyakit berat

0,9-1,0: risiko penyakit sedang

<0,9: risiko penyakit rendah

Sedangkan ini adalah W/H ratio pada wanita:

>0,85: risiko penyakit berat

0,8-0,85: risiko penyakit sedang

<0,8: risiko penyakit rendah

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan ukuran rasio pinggang dan panggul yang sehat tidak melebihi 0,85 untuk wanita dan maksimal 0,9 untuk pria.

Baca juga: 7 Cara Sehat Menurunkan Berat Badan di Usia 30 Tahun

Memiliki perhitungan angka lebih dari itu, maka Anda bisa dikategorikan mengalami obesitas.

Menurut protokol pengumpulan data WHO, lingkar pinggang harus diukur di titik tengah antara margin bawah tulang rusuk terakhir yang teraba dan bagian atas puncak iliaka dengan memakai pita meteran.

Sedangkan lingkar pinggul harus diukur di sekitar bagian terlebar dari bokong dengan pita sejajar dengan lantai.

Beberapa pihak menilai menghitung rasio lingkar pinggang dan punggul adalah cara terbaik untuk menentukan tingkat obesitas karena lebih berfokus pada pengukuran lemak perut.

Lemak perut terdapat di area sistem endokrin yang mengeluarkan hormon dan bahan kimia terkait perkembangan berbagai penyakit.

(Sumber: Kompas.com Penulis Irawan Sapto Adhi | Editor Irawan Sapto Adhi)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com