Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Tips Menanam Cabai agar Subur dan Berbuah Lebat

Kompas.com - 11/09/2021, 15:44 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

Siram penyemaian dengan cara disemprot agar benih tidak mendapatkan air terlalu banyak.

Buka penutup wadah semai setelah 5-7 hari proses penyemaian dan benih mulai tumbuh. Jemur persemaian dengan penghalang seperti paranet atau plastik anti-UV.

Setelah benih berumur 20-30 hari atau berdaun 4-5 helai, bibit dapat dipindahkan ke dalam pot atau polybag yang lebih besar besar.

4. Media tanam dan penanaman

Jika menanam cabai di pot atau polybag, gunakan media tanam berupa campuran tanah dan pupuk kandang dengan perbandingan 1:1.

Baca juga: Cara Tepat Menanam Mawar dari Benih

Jika tanah terlalu padat, Tambahkan sekam bakar dengan perbandingan antara tanah, pupuk kandang atau kompos, dan sekam bakar yaitu 3:2:1.

Sementara itu, ukuran pot atau polybag besar yang dianjurkan adalah 40x50 cm.

Penanaman atau pemindahan bibit dari polybag kecil ke polybag besar sebaiknya dilakukan pada sore hari agar bibit mempunyai waktu yang cukup untuk beradaptasi pada malam hari.

Bibit yang dapat ditanam adalah yang telah berumur 20-30 hari atau berdaun 4-5 lembar. Akan tetapi, sebelum memindahkan bibit cabai, siram media tanam terlebih dahulu.

Selanjutnya, keluarkan bibit dari wadah pembibitan secara perlahan lalu tanam di pot atau polybag besar.

5. Perawatan

Perawatan yang baik tentu akan menghasilkan tanaman cabai yang sehat, subur, dan berbuah lebat.

Baca juga: Panduan Mudah Menanam Cabai di Dalam Pot

Semua elemen perawatan, seperti penyiraman, penyiangan, dan pemupukan, harus dilakukan secara disiplin serta sabar.

Lakukan penyiraman setiap hari pada pagi atau sore hari jika tidak hujan, sedangkan penyiangan dilakukan sebanyak sekali dalam dua minggu dengan cara membuang rumput-rumput liar yang ada di dalam dan di sekitar pot atau polybag.

Pangkas tunas samping serta sebagian daun yang telah tumbuh hingga ketinggian 15-25 cm dari permukaan tanah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com