Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Hutan di Turki, Tagar #PrayForTurkey Trending di Twitter

Kompas.com - 30/07/2021, 19:06 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Wali Kota Marmaris, Mehmet Oktay mengatakan, pihaknya tak bisa mengesampingkan kemungkinkan bahwa kebakaran itu adalah hasil dari aksi yang disengaja.

Baca juga: Viral, Twit Peserta CPNS 2021 Gunakan Meterai Hasil Download dari Google Saat Pendaftaran

Kepala Departemen Komunikasi Kantor Kepresidenan Turki Fahrettin Altun mengatakan, pemerintah akan menghukum pihak-pihak yang bertanggungjawab menyebabkan kebakaran dahsyat tersebut.

"Mereka yang bertanggungjawab harus dihukum atas serangan terhadap alam dan hutan," kata Altun.

Kelompok teroris jadi tersangka

Melansir Daily Sabah, Kamis (29/7/2021) kecurigaan mengarah pada kelompok terors PKK, yang memiliki riwayat melakukan aksi serupa.

PKK memiliki sejarah panjang membakar hutan Turki sebagai metode "balas dendam" terhadap negara Turki.

Aksi-aksi yang dilakukan PKK telah menyebabkan kematian warga sipil dan kerusakan alam.

PKK belum mengklaim bertanggung jawab atas kebakaran tersebut, tetapi rekam jejak mereka membuat organisasi itu menjadi tersangka utama dalam insiden tersebut.

Baca juga: BPPT Pakai Teknologi Penyemaian Awan untuk Atasi Kebakaran Hutan, Apa Itu?

Salah satu anggota tertinggi PKK, Murat Karayilan, sebelumnya juga memuji metode pembakaran dalam serangan teroris dalam sebuah pernyataan.

“Dua atau tiga pemuda bisa berkumpul dan melakukan sesuatu. Mereka mungkin mengatakan 'kami tidak punya senjata' tetapi senjata mereka cukup korek api," kata Karayilan

Semdin Sakik, teroris PKK berpangkat tinggi lainnya, juga sebelumnya mengatakan bahwa kelompok teroris akan melakukan tindakan serupa jika perlu.

“Jika kita kehabisan senjata, kita akan pergi ke Bodrum dan membakar kapal pesiar mereka, pergi ke Antalya untuk membakar rumah kaca mereka, pergi ke Istanbul untuk membakar mobil mereka dan pergi ke Izmir untuk membakar hutan mereka,” kata Sakik.

Baca juga: Viral Video Lamborghini Terbakar di Surabaya, Ini Penjelasan Dinas Kebakaran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com