Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angka Covid-19 Indonesia Meroket, Negara Ini Pilih Boyong Pulang Warga

Kompas.com - 17/07/2021, 14:00 WIB
Artika Rachmi Farmita

Penulis

KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 masih belum menunjukkan tanda-tanda terkendali. Setiap hari, jumlah kasus dan kematian akibat virus SARS COV-2 ini terus meroket. Tak ayal, beberapa negara memilih memboyong pulang warganya dari Indonesia.

Layaknya pemerintah Indonesia yang pernah mengevakuasi 245 warga negara Indonesia dari Wuhan, China, pada awal Februari 2020. Sejumlah negara melakukan langkah serupa demi menyelamatkan warga yang tengah bekerja atau domisili di Indonesia.

Penyebaran varian Delta yang masif menjadi pertimbangan penting bagi pemerintah negara-negara tersebut.

Sebelumnya, sekitar 10 negara telah menutup perbatasan dan memberlakukan larangan penerbangan dari Indonesia. Tak hanya melarang penerbangan masuk ke wilayahnya, mereka memutuskan untuk segera mengevakuasi warganya.

Baca juga: Deretan Sejumlah Negara yang Hentikan Penerbangan dari Indonesia

Dari daftar negara yang menghentikan penerbangan dari Indonesia tersebut, sedikitnya ada 3 negara yang memilih memboyong warganya pulang;

1. Taiwan

Berdasarkan data kantor perwakilan Taiwan di Jakarta, terdapat 72 orang Taiwan terjangkit Covid-19 di Indonesia dalam kurun waktu 6 sampai 12 Juli 2021. Sebanyak 10 orang di antaranya telah pulih, sementara empat sisanya meninggal.

Mengingat kondisi fasilitas dan tenaga kesehatan Indonesia yang telah melebihi kapasitas, Taiwan memutuskan untuk menyewa penerbangan sewaan. Penerbangan pulang ini diinisiasi 90 pengusaha dan ekspatriat asal negeri tersebut.

Dilansir Kompas.com, Kepala Pusat Layanan Kamar Dagang Indonesia Taiwan (ITCC) Kuo Chang-hsin menyatakan kepulangan para pengusaha itu sudah diatur agen perjalanan Indonesia. “Mereka akan memakai pesawat Batik Air Indonesia, dan akan berangkat setelah kuota 100 orang terpenuhi,” katanya.

Pesawat sewaan ini rencananya akan membawa mereka dari Indonesia ke Taiwan pada 28 Juli 2021. Kamar Dagang Taiwan di Jakarta, Jawa Tengah, Bali, dan Surabaya juga sudah menyarankan agar anggota senior mereka kembali ke Taiwan.

Baca juga: UPDATE: Tambah 2 Kasus di Taiwan, Total 5.318 WNI Terpapar Covid-19 di Luar Negeri

2. Arab Saudi

Kerajaan Arab Saudi telah melarang penerbangan dari 20 negara termasuk Indonesia sejak 3 Februari lalu. Larangan tersebut memang tidak berlaku lagi bagi warga negara Arab Saudi, Diplomat dan praktisi kesehatan beserta keluarganya.

Di sisi lain, Arab Saudi juga peduli terhadap keselamatan warganya yang terpapar Covid-19 selama tinggal di Indonesia.

Dilansir Arab News, Minggu (11/7/2021), seorang warga negara Arab Saudi dievakuasi dari Jakarta ke ibu kota Arab Saudi, Riyadh karena terinfeksi Covid-19 di Indonesia. Kepulangan ini dilakukan oleh Departemen Evakuasi Medis Udara dari Kementerian Pertahanan Kerajaan pada Sabtu (10/7/2021).

Sesuai arahan Putra Mahkota Mohammed bin Salman, pesawat evakuasi medis tiba di Riyadh setelah penerbangan non-stop selama 18 jam.

Jumlah awak udara sebanyak dua kali lipat dari biasanya untuk menangani kasus ini, sambil menerapkan semua protokol kesehatan. Ini adalah penerbangan terlama yang mengangkut seseorang terinfeksi Covid-19 ke Arab Saudi.

Baca juga: 8 Negara Ini Larang Kedatangan dari Indonesia, Ada Arab Saudi

Sejak awal tahun 2021, pesawat evakuasi medis udara milik Kementerian Pertahanan Arab Saudi itu telah mengangkut lebih dari 90 pasien virus corona tanpa ada awak udara yang terinfeksi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Tren
Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Tren
Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Ilmuwan Pecahkan Misteri 'Kutukan Firaun' yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Ilmuwan Pecahkan Misteri "Kutukan Firaun" yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Tren
3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Tren
Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Tren
Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Tren
Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Tren
Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Tren
Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Tren
Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Tren
Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com