Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Segera Daftar, Lowongan Kerja di Bank Indonesia untuk Lulusan S1-S2

Kompas.com - 24/04/2021, 09:06 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) membuka lowongan pekerjaan untuk beberapa posisi pada April 2021 ini.

Saat dikonfirmasi, Jumat (23/4/2021), Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono membenarkan informasi lowongan kerja di BI.

Untuk informasi selengkapnya, termasuk syarat dan pendaftaran, bisa dilihat pada laman https://prohirebi.experd.com/.

Baca juga: Pertamina Buka Lowongan Magang untuk Lulusan S1, Simak Syarat dan Cara Daftarnya!

Berikut ini posisi lowongan yang dibuka oleh BI:

1. Ahli Akuntansi Syariah (Asisten Manajer)

Jumlah kebutuhan: 1

Persyaratan umum:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Pendidikan minimal S2 jurusan Ilmu Akuntansi, diutamakan yang memiliki spesifikasi akuntansi syariah.
  3. Usia maksimal 35 tahun per 19 April 2021.
  4. Diutamakan memiliki kemampuan bahasa Inggris (reading, listening) yang baik dibuktikan dengan sertifikat kemampuan bahasa Inggris.

Persyaratan pengalaman dan keahlian:

  • Memiliki pengalaman bekerja minimal 4 tahun diutamakan di bidang keuangan syariah, konsultansi keuangan syariah, atau audit ekonomi/keuangan syariah.
  • Memiliki pengalaman dalam menyusun pedoman pencatatan yang sesuai dengan sharia accounting standard/compliance terkait dengan instrumen, produk, dan transaksi dalam rangka pendalaman pasar keuangan syariah, baik pasar keuangan syariah komersial, sosial, dan integrasi keduanya, termasuk transaksi keuangan digital.
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan audit/due diligence atau memberikan advis terkait dengan sharia accounting compliance atas suatu instrumen, produk, atau transaksi.
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan kajian dan penelitian/riset kebijakan serta menyusun policy action recommendation untuk pengembangan ekonomi dan keuangan syariah.
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan analisa, asesmen, dan review data/informasi/laporan perkembangan ekonomi dan keuangan syariah dalam rangka menyusun rekomendasi kebijakan.
  • Memiliki kemampuan yang baik dalam hal produk-produk dan akad pada keuangan syariah, akuntansi dan pelaporan keuangan, analisa laporan keuangan, keuangan Pemerintah dan Perusahaan, sistem keuangan konvensional dan syariah.
  • Diutamakan memiliki sertifikasi dari Ikatan Akuntan Indonesia (IAI).

Baca juga: UI Buka Lowongan 123 Formasi Dosen Tetap, Berminat? Ini Informasinya!

2. Ahli Fiqih Islam (Asisten Manajer)

Jumlah kebutuhan: 1

Persyaratan Umum:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Pendidikan minimal S2 jurusan Ilmu Fiqih Islam.
  3. Usia maksimal 35 tahun per 19 April 2021.
  4. Komunikasi lisan dan tulisan dalam Bahasa Arab, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris. Khusus kemampuan Bahasa Arab dibuktikan dengan Skor TOAFL (Test of Arabic as Foreign Languange).

Persyaratan Pengalaman dan Keahlian:

  • Memiliki pengalaman bekerja minimal 4 tahun di bidang ekonomi dan/atau keuangan atau lembaga konsultansi ekonomi/keuangan syariah.
  • Memiliki pengalaman dalam menyusun strategi kebijakan atau menyusun rekomendasi policy action tekait dengan pengembangan produk keuangan syariah (baik sektor keuangan komersial syariah, sektor sosial syariah, atau integrasi keduanya).
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan review atau due diligence atas pemenuhan aspek syariah terhadap suatu produk, transaksi, kontrak /perjanjian/ akad, atau prosedur.
  • Memiliki pengalaman dalam bidang riset kebijakan, kajian/analisa, asesmen, atau market review.
  • Memiliki pengalaman dalam menyusun dan memberikan usulan, terutama dari sisi pemenuhan aspek syariah.
  • Menguasai ilmu fikih dalam bidang ibadat, muamalat, munakahat, jinayat, ahkam as sulthaniyah, ijtimaiyah (wakaf).

Baca juga: Lowongan Kerja di Lembaga Penjamin Simpanan, Simak Syarat-syaratnya!

3. Ahli Keuangan Islam (Asisten Manajer)

Jumlah kebutuhan: 1

Persyaratan Umum:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Pendidikan minimal S2 jurusan Ilmu Ekonomi, Bisnis, Manajemen. Diutamakan yang mempunyai spesialisasi di bidang Ekonomi/Bisnis/Manajemen syariah.
  3. Usia maksimal 35 tahun per 19 April 2021.
  4. Diutamakan memiliki kemampuan bahasa Inggris (reading, listening) yang baik dibuktikan dengan sertifikat kemampuan bahasa Inggris.

Persyaratan Pengalaman dan Keahlian:

  • Memiliki pengalaman bekerja minimal 4 tahun diutamakan dibidang ekonomi keuangan syariah, konsultansi ekonomi/ keuangan syariah, audit keuangan syariah, atau treasury di multinational company/institusi keuangan syariah.
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan market review/asesmen dan riset kebijakan untuk pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, terutama di sektor keuangan komersial, sosial, dan integasi keduanya, termasuk keuangan berbasis digital.
  • Memiliki pengalaman menganalisis dan membuat laporan transaksi pasar keuangan syariah secara umum maupun khusus/case based (seperti kinerja instrumen pasar uang syariah, simulasi instrumen, forecasting pasar uang syariah, perilaku pelaku pasar, trading, likuiditas pasar).
  • Memiliki pengalaman dalam mengompilasi dan mengolah data pasar keuangan syariah.
  • Memiliki pengalaman dalam memberikan advis yang berkaitan dengan program pendalaman pasar keuangan syariah dan pengembangan ekonomi syariah terkait dengan manajemen risiko.
  • Memiliki pengetahuan mengenai produk-produk keuangan syariah, behavioral finance, manajemen likuiditas, pasar Likuiditas (uang) syariah, pasar Modal, pasar uang Rupiah, portofolio management syariah, dan risk management.
  • Diutamakan memiliki sertifikat CFA dan FRM minimal level 1.

Baca juga: Ditutup Besok, Berikut Informasi soal Lowongan Kerja BUMN PT Sucofindo 2021

4. Asset & Configuration Management (Asisten Manajer)

Jumlah kebutuhan: 1

Persyaratan Umum:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Pendidikan minimal S1 jurusan Teknik Informatika, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Manajemen Informatika, Manajemen Sistem Informasi, Teknik Komputer, Teknik Industri.
  3. Usia maksimal 35 tahun per 19 April 2021.
  4. Lebih diutamakan memiliki kemampuan bahasa Inggris (reading, listening) yang baik dibuktikan dengan sertifikat kemampuan bahasa Inggris.

Persyaratan Pengalaman dan Keahlian:

  • Memiliki pengalaman bekerja minimal 2 tahun untuk perusahaan skala sedang dan besar dan diutamakan terkait industri digital seperti banking, telco dan e-commerce.
  • Memiliki pengalaman dalam menyusun dan mengelola Configuration Management Database (CMDB), Configuration Item (CI), dan Service Model.
  • Memiliki pengalaman dalam menggunakan tools CMDB antara lain BMC Remedy dan Service Now.
  • Memiliki pengetahuan dalam konsep ITSM (ITIL), khususnya service asset and configuration management.
  • Memilik pengetahuan operasional tools CMDB seperti BMC Remedy.
  • Memiliki minat sebagai Asset & Configuration Management.
  • Lebih diutamakan memiliki sertifikasi di bidang IT Asset Management.

Baca juga: Perusahaan BUMN Virama Karya Buka Lowongan Kerja, Ini Informasinya!

5. Communication Analyst (Manajer)

Jumlah kebutuhan: 2

Persyaratan Umum:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Pendidikan minimal S1 diutamakan jurusan Ekonomi.
  3. IPK minimal 3.00 dari 4.00
  4. Usia maksimal 40 tahun per 19 April 2021.
  5. Lebih diutamakan memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik dibuktikan dengan sertifikat kemampuan bahasa Inggris.

Persyaratan Pengalaman dan Keahlian:

  • Memiliki pengalaman bekerja minimal 3 tahun Bekerja di Media (Media cetak/online/eletronik sebagai jurnalis).
  • Menunjukan atau memberikan Tulisan (dalam bentuk artikel)/Pemberitaan/Liputan terkait Bidang Ekonomi dan Keuangan yang pernah di publikasikan di Media Sosial/Surat Kabar/Media Massa.
  • Memiliki interpersonal dan communication skill yang baik.
  • Memiliki analytical skill yang baik.
  • Mampu bekerja dalam tekanan.
  • Bersedia bekerja lembur dan ditugaskan ke luar kota.
  • Menguasai komputer minimal program MS Word, Powerpoint, Excel dan kemampuan digital literasi yang baik.
  • Memiliki pengetahuan tentang kebijakan BI yang meliputi kebijakan moneter, makroprudensial, stabilitas sistem keuangan (SSK) serta sistem pembayaran.

Baca juga: Lowongan Kerja Dosen Kontrak UNY 2021, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com