Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta soal Tanaman Porang

Kompas.com - 15/04/2021, 09:05 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Tanaman Porang kembali menjadi perhatian karena memiliki nilai jual tinggi.

Kisah sukses para petani menanam porang mencuat, salah satunya petani di Kampung Lendo, Desa Gunung Baru Kecamatan Kota Komba Utara, Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur, yang meraup keuntungan hingga Rp 50 juta.

Aktivitasnya menanam porang berawal dari mencabut bibitnya di hutan. 

Tak hanya petani asal NTT. Dari sejumlah pemberitaan Kompas.com, keuntungan juga dirasakan oleh sejumlah petani porang dari berbagai daerah seperti Madiun, Kalimantan Selatan, Wonogiri dan berbagai daerah lainnya.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Porang, Kerabat Bunga Bangkai yang Memiliki Nilai Jual Tinggi

Apa saja yang perlu kita tahu dari tanaman porang? Ini sejumlah faktanya, dirangkum dari sejumlah pemberitaan Kompas.com:

1. Nama ilmiah

Tanaman porang merupakan tanaman yang berasal dari marga Amorphophallus. Porang memiliki nama ilmiah Amorphallus mueleri.

Peneliti Biologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia LIPI Ina Erlinawati mengatakan, porang masih keluarga bunga bangkai.

"Iya (masih keluarga bunga bangkai), masih satu marga Amorphophallus, tapi nama latin untuk jenis Porang adalah Amorphophallus muelleri," kata Ina, seperti diberitakan Kompas.com, Rabu (14/4/2021).

2. Kandungan gizi

Bagian dari tanaman porang yang dimanfaatkan dan memiliki nilai khasiat tinggi adalah bagian umbinya.

Bagian umbi ini memiliki kandungan Glucomannan dan kalsium yang tinggi.

Mengutip web Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi, tanaman porang juga mengandung karbohidrat, lemak, protein mineral, vitamin, kristal kalsium oksalat, alkaloid, dan serat pangan.

Karbohidrat dalam tanaman porang terdiri dari unsur pati, glucomannan serat kasar, dan gula reduksi.

Jika dibandingkan kerabatnya yang lain, kandungan glucomannan pada porang lebih tinggi.

Porang juga mengandung kristal kalsium oksalat yang berbentuk jarum. Kandungan inilah yang menyebabkan lidah dan tenggorokan gatal dan panas saat mengonsumsinya.

 

3. Ciri porang

Porang memiliki seludang bunga memelintir dengan bagian dalam warna merah muda dengan bercak putih dan mengeluarkan bau busuk saat mekar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

Tren
Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Tren
Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Tren
Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Tren
Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

Tren
Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Tren
Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Tren
Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tren
Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Tren
Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Tren
Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com