Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ledakan Tambang Emas di China, 22 Pekerja Terjebak di Bawah Tanah Selama 15 Hari

Kompas.com - 24/01/2021, 13:17 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

Sumber BBC,Sky News

KOMPAS.com - Sebuah ledakan terjadi di tambang emas Hushan, di Qixia, Provinsi Shandong, sebelah timur China pada Minggu (10/1/2021).

Melansir Sky News, Jumat (22/1/2021), ledakan itu mengubur pintu masuk ke tambang, dan menyebabkan 22 orang pekerja terjebak ratusan meter di bawah tanah.

Para pekerja itu telah terjebak selama 15 hari, dan tim penyelamat masih berupaya untuk mengevakuasi para pekerja yang terjebak itu.

Mereka telah berhasil membuat lubang untuk menyalurkan bantuan makanan, obat-obatan, dan barang-barang lain yang dibutuhkan oleh para pekerja agar bisa bertahan hidup.

Akan tetapi, tim penyelamat masih membutuhkan waktu sedikitnya 15 hari lagi untuk mengebor tanah, dan membuat jalur yang cukup lebar agar bisa mengevakuasi korban.

Keadaan pekerja

Dari 22 orang pekerja, satu orang dilaporkan tewas karena cidera kepala, sedangkan 11 orang dilaporkan masih hidup dan berhasil membuat kontak dengan tim penyelamat.

Sementara itu, 10 orang pekerja tambang lainnya masih belum ditemukan.

Tim penyelamat saat ini tengah berupaya menggali lubang yang lebih besar agar bisa menjangkau para pekerja yang terjebak lebih dari 600 meter dari pintu masuk tambang.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Gempa Shaanxi Tewaskan 830.000 Orang di China

Pemerintah Kota Yantai, menyebutkan, pintu masuk tambang terkubur hingga 350 meter di bawah permukaan, akibat reruntuhan puing-puing tambang seberat 70 ton.

Sebanyak 600 orang dilibatkan dalam misi penyelamatan ini, termasuk ahli bedah, dan psikolog. 25 ambulans juga berjag-jaga di sekitar lokasi.

Manajer tambang telah ditahan pihak berwajib karena tidak segera melaporkan insiden itu. Penyebab runtuhnya tambang saat ini masih belum diketahui.

Mengirim pesan kepada penyelamat

Melansir BBC, Rabu (20/1/2021), kontak pertama antara tim penyelamat dan para pekerja yang terjebak di bawah tanah dilakukan menggunakan secarik kertas.

Tim penyelamat membuat lubang kecil dan menurunkan seutas tali ke dalam tambang. Para pekerja kemudian menautkan secarik kertas berisi pesan kepada tim penyelamat.

"Jangan berhenti mencoba menyelamatkan kami," demikian pesan yang ditulis tangan itu.

Wakil Sekretaris Kota Yantai, Chen Fei mengatakan, setelah adanya kontak itu, tim penyelamat berhasil memasang sambungan telepon dengan para pekerja yang terjebak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Tren
Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Tren
Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Tren
Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Tren
ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

Tren
Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Tren
Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Tren
Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Tren
Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Tren
Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Tren
Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Tren
Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com