Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beberapa Twit Donald Trump Dapat Peringatan dari Twitter, Apa Isinya?

Kompas.com - 08/11/2020, 11:05 WIB
Gloria Natalia Dolorosa

Penulis

KOMPAS.com - Sejak Sabtu tengah malam, twit Donald Trump yang mengklaim dirinya memenangkan pemilihan presiden AS 2020 dan menggugat penghitungan suara diberi label oleh Twitter.

Namun, Twitter tidak membatasi sebaran twit yang tidak berdasarkan pada bukti itu.

Dalam beberapa jam terakhir setelah kandidat presiden dari Demokrat, Joe Biden, meraih kemenangan di pemilihan presiden (Pilpres) Amerika Serikat (AS), Trump gencar melempar twit di akunnya @realDonaldTrump.

Kandidat presiden dari Partai Republik Donald Trump menegaskan, dia memenangkan pemilihan dengan mendapat 71 juta suara legal. Dia menambahkan bahwa hal-hal buruk terjadi dan pengamat dari pihaknya tidak diizinkan untuk melihatnya.

Twit tersebut mendapat label dari Twitter yang isinya "Klaim tentang kecurangan pemilu ini dibantah."

Ketika label itu diklik, muncul artikel pendek yang berisi konfirmasi dari para ahli bahwa kecurangan pemilih dalam bentuk apa pun sangat jarang terjadi di AS.

"I won this election, by a lot!" tulis Trump dalam akunnya yang memiliki 88,8 juta pengikut itu.

Twit tersebut pun segera mendapat label dari Twitter yang isinya bahwa sumber resmi kemungkinan tidak menyebut hasil pemilihan ketika twit tersebut dibuat.

Label itu tersambung ke artikel pendek bahwa Joe Biden adalah pemenang yang diproyeksikan dalam Pilpres 2020. 

Pada artikel tersebut tertulis bahwa Biden telah mengalahkan Trump setelah memenangkan Pennsylvania dan mengantongi 20 suara elektoral dari negara bagian itu.

Di beberapa twit, Trump menyerukan soal kecurangan penghitungan suara. Salah satu twit menyatakan bahwa terjadi pembatasan ke dalam ruang perhitungan suara, padahal terjadi hal-hal buruk di dalam ruangan itu.

Di twit lain, Trump menulis bahwa puluhan ribu suara diterima secara ilegal setelah jam 8 malam pada saat hari pemilihan yang mengubah hasil secara total di Pennsylvania dan sejumlah negara bagian. Ratusan ribu suara secara ilegal tidak diizinkan untuk diamati.

Pihak Twitter mengganjar twit-twit Trump tersebut dengan memberi label yang menerangkan bahwa konten twit kemungkinan menyesatkan. Berikut salah satu label Twitter atas twit Trump:

"Some or all of the content shared in this Tweet is disputed and might be misleading about an election or other civic process."

Meski Twitter memasang sejumlah label atas twit Trump yang tidak berdasar, Twitter tidak membatasi sebaran twit Trump.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ramai soal Porter Stasiun Disebut Tidak Dapat Gaji, Ini Penjelasan KAI

Ramai soal Porter Stasiun Disebut Tidak Dapat Gaji, Ini Penjelasan KAI

Tren
Alasan Seseorang Punya Kebiasaan Menunda-nunda, Apa Dampaknya?

Alasan Seseorang Punya Kebiasaan Menunda-nunda, Apa Dampaknya?

Tren
Lari atau Bersepeda, Mana yang Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan?

Lari atau Bersepeda, Mana yang Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan?

Tren
Manfaat Daun Gatal Papua, Diklaim Ampuh Atasi Pegal dan Lelah

Manfaat Daun Gatal Papua, Diklaim Ampuh Atasi Pegal dan Lelah

Tren
Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, Petir, dan Kilat 26-27 April 2024

Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, Petir, dan Kilat 26-27 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com