Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adakah Keterkaitan 5 Gempa yang Terjadi Hari Ini? Berikut Penjelasan Ahli

Kompas.com - 07/07/2020, 17:05 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hingga sore hari ini, Selasa (7/7/2020), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat adanya 5 gempa tektonik dengan kekuatan bervariasi mulai 4,0-6,1 M di sejumlah wilayah berbeda.

Kelima gempa itu terjadi di Donggala (4,0 M) pada pukul 03.31 WIB; Jepara (6,1 M) pada pukul 05.54 WIB; Rangkasbitung (5,4 M) pukul 11.44 WIB; Pangandaran (5,0 M) pada 12.17 WIB, dan Bengkulu (5,2 M) pada puul 13.16 WIB.

Lalu, apakah lima gempa akibat pergerakan lempeng tersebut memiliki keterkaitan antara satu sama lain?

Mekanisme gempa

Pakar Gempa dari Universitas Gadjah Mada Gayatri Indah Marliyani menjelaskan sangat sedikit kemungkinan kelima gempa itu terjadi sebagai satu sebab-akibat. Hal itu jika dilihat dari mekanisme kegempaanya. 

"Sebenarnya kalau dilihat mekanismenya berbeda-beda, jadi kecil sekali kemungkinan saling berkaitan," kata Gayatri saat dihubungi Selasa (7/7/2020) sore.

Dia merinci, untuk gempa di Jepara, aktivitas kegempaan yang terjadi disebabkan adanya sesar turun. Sedangkan pada gempa Rangkasbitung, mekanisme yang terjadi adalah sesar naik.

"Beda dengan yang di Jepara tadi, ini kemungkinan akibat robekan akibat gaya tekan ke bawah dan horisontal yang kuat di daerah ini," sebutnya.

Baca juga: BMKG Jelaskan Alasan Gempa Jepara Terasa hingga Lombok dan Sumatera

Sementara itu untuk gempa yang ada di Pengandaran, Gayatri mengatakan lokasi itu sudah biasa terjadi gempa dengan kekuatan 4-5 M, karena terjadi di kedalaman 10 km, zona prisma akresi atau megathrust.

"Di zona prisma akresi (megathrust) ini biasanya sesarnya naik, memang zona ini banyak terjadi gempa-gempa dengan magnitudo 4-5 cukup sering terjadi, bisa jadi kebetulan saja waktunya berdekatan," ujarnya.

"Mungkin juga kejadian gempa Rangkasbitung sedikit mengganggu kesetimbangan sesar di dekatnya yang memang sudah berada pada posisi kritis untuk bergerak," ungkap Gayatri. 

Sesar aktif

Dia menegaskan bahwa di lokasi-lokasi gempa memang terdapat sesar yang aktif, sehingga wajar jika terjadi banyak gempa.

Hal itu tidak kemudian mengindikasikan adanya keterkaitan antara satu gempa dan gempa yang lain.

"Kalau saya lihat event-event ini tidak menjadi sebab-akibat, memang daerah tektonik aktif, gempa akan selalu terjadi," pungkasnya.

Baca juga: 5 Gempa Berkekuatan 4,0-6,1 M yang Guncang Wilayah Indonesia Hari Ini

Penjelasan BMKG

Hal yang sama juga disampaikan oleh Kepala Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG Daryono.

Melalui keterangan resminya yang disampaikan pada Kompas.com, Selasa (7/7/2020) sore, Daryono menyebut tidak ada keterkaitan antara gempa satu dan lainnya yang terjadi hari ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Duduk Perkara Warganet Beli Sepatu Rp 10 Juta, tapi Ditagih Bea Cukai Rp 31 Juta

Duduk Perkara Warganet Beli Sepatu Rp 10 Juta, tapi Ditagih Bea Cukai Rp 31 Juta

Tren
Ramai soal Porter Stasiun Disebut Tidak Dapat Gaji, Ini Penjelasan KAI

Ramai soal Porter Stasiun Disebut Tidak Dapat Gaji, Ini Penjelasan KAI

Tren
Alasan Seseorang Punya Kebiasaan Menunda-nunda, Apa Dampaknya?

Alasan Seseorang Punya Kebiasaan Menunda-nunda, Apa Dampaknya?

Tren
Lari atau Bersepeda, Mana yang Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan?

Lari atau Bersepeda, Mana yang Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan?

Tren
Manfaat Daun Gatal Papua, Diklaim Ampuh Atasi Pegal dan Lelah

Manfaat Daun Gatal Papua, Diklaim Ampuh Atasi Pegal dan Lelah

Tren
Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, Petir, dan Kilat 26-27 April 2024

Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, Petir, dan Kilat 26-27 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com