Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Bulan Tutup karena Virus Corona, Masjid-masjid di Mekkah Buka Kembali Besok 21 Juni

Kompas.com - 20/06/2020, 11:49 WIB
Mela Arnani,
Virdita Rizki Ratriani

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masjid-masjid di Mekkah, Arab Saudi akan kembali dibuka pada 21 Juni 2020 mendatang.

Masjid-masjid ini dibuka setelah tiga bulan ditutup akibat pandemi virus corona yang terjadi di berbagai belahan dunia.

Melansir middleeastaffairs, lebih dari 1.500 masjid akan diizinkan dibuka kembali jika mengikuti langkah-langkah kesehatan pencegahan terhadap Covid-19.

Aturannya, setiap orang wajib membawa sajadah atau alas ibadah sendiri dan menjaga jarak sosial  satu sama lain.

Baca juga: Kasus Corona Bertambah, Arab Saudi Menutup Penuh Mekkah dan Madinah

Menjelang pembukaan kembali tempat ibadah ini, Kementerian Urusan Islam mensterilkan bagian dalam bangunan secara menyeluruh.

Pihaknya juga menerima puluhan relawan yang akan bekerja untuk menerapkan tindakan pencegahan di dalam masjid.

Di luar Mekkah, masjid-masjid telah diizinkan menerima jemaah kembali sejak akhir Mei lalu.

Kementerian dalam negeri kemudian mengeluarkan pernyataan yang mengatakan bahwa akan menangguhkan semua ibadah di seluruh masjid di kota Jeddah dari 6 Juni hingga 20 Juni, sebagai bagian dari upaya untuk menekan pandemi virus corona di Arab Saudi.

Sejauh ini, negara ini telah melaporkan 150.292 kasus positif Covid-19 yang terkonfirmasi, dengan 1.184 orang meninggal dunia dan 95.764 telah sembuh.

Baca juga: 9 Warga Aceh Utara Positif Terjangkit Virus Corona

Jumlah kasus virus corona di dunia

Secara global, virus SARS-CoV-2 telah menginfeksi 8.765.303 orang di seluruh dunia, dengan 4.627.834 di antaranya telah sembuh.

Virus corona jenis baru yang diidentifikasi akhir tahun lalu ini telah membunuh 462.678 orang.

Berikut lima negara dengan kasus terkonfirmasi positif terbanyak:

1. Amerika Serikat (2.297.190 kasus positif)

2. Brazil (1.038.568 kasus positif)

3. Rusia (569.063 kasus positif)

4. India (395.812 kasus positif)

5. Inggris (301.815 kasus positif)

Baca juga: Saat PM India Promosikan Yoga untuk Perangi Virus Corona...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com