Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update, Sudah 487 Pasien Virus Corona Berhasil Sembuh di Sejumlah Negara

Kompas.com - 03/02/2020, 17:40 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Virdita Rizki Ratriani

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Otoritas Kesehatan China mengumumkan, sebanyak 475 pasien yang terinfeksi virus corona telah sembuh dan pulang dari rumah sakit.

Pasien-pasien tersebut disebut telah menjalani masa pemulihan selama beberapa hari.

Melansir Xinhua, pada Minggu (2/2/2020), sebanyak 147 orang keluar dari rumah sakit setelah pemulihan.

Angka tersebut memiliki perbedaan dengan data yang dikeluarkan oleh gisanddata.maps.arcgis.com.

Berdasarkan data yang diperoleh dari laman tersebut, diketahui pasien yang telah sembuh sebanyak 487 orang di seluruh dunia. 

Kendati ada perbedaan angka, tapi jumlah tersebut mengalami peningkatan dibandingkan Minggu (2/2/2020) kemarin yang mencapai 342 orang.

Berikut rincian jumlah pasien yang telah sembuh di sejumlah negara:

  • Hubei: 295 orang
  • Guangdong: 15 orang
  • Jiangxi: 18 orang
  • Shanghai: 10 orang
  • Zhejiang: 36 orang
  • Beijing: 9 orang
  • Henan: 14 orang
  • Hunan: 16 orang
  • Anhui: 8 orang
  • Guangxi: 2 orang
  • Shandong: 6 orang
  • Heilongjiang: 2 orang
  • Sichuan: 12 orang
  • Jiangsu: 7 orang
  • Hainan: 4 orang
  • Gansu: 3 orang
  • Liaoning: 1 orang
  • Shanxi: 2 orang
  • Jilin: 1 orang
  • Guizhou: 2 orang
  • Yunnan: 3 orang
  • Chongqing: 7 orang
  • Hebei: 3 orang
  • Inner Mongolia: 1 orang
  • Tianjin: 1 orang
  • Jepang: 1 orang
  • Australia: 2 orang
  • Thailand: 5 orang
  • Vietnam: 1 orang

Baca juga: Warga Wuhan Diasingkan di Negaranya Sendiri karena Stigma Virus Corona

Namun, hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak terkait soal bagaimana ratusan pasien tersebut dapat sembuh dari virus corona.

Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, Anung Sugihanton, mengatakan bahwa sampai sekarang belum ada obat untuk virus corona.

Dugaannya, pasien-pasien tersebut sembuh karena self limiting disease atau sembuh dengan sendirinya.

Sejauh ini, virus corona telah menginfeksi 17.405 orang di 26 negara dan menyebabkan 362 orang meninggal dunia.

Pada Minggu (2/2/2020), Filipina menjadi negara pertama di luar China yang mengumumkan adanya pasien virus corona meninggal. 

Langkah Pemerintah China 

Pemerintah China juga telah mengeluarkan sejumlah kebijakan untuk guna mempersempit penyebaran virus Corona.

Pemerintah China telah menutup Pasar Seafood Huanan di Wuhan yang diyakini menjadi sumber pertama virus corona. 

Selain itu, Pemerintah China juga menutup Kota Wuhan dan beberapa kota lainnya di Provinsi Hubei.

Hal itu menyebabkan 9 juta orang terisolasi di Kota Wuhan, termasuk di dalamnya warga asing.

Sejumlah negara pun telah mengevakuasi warganya dari Wuhan, seperti Indonesia, Amerika Serikat dan Jepang.

Badan Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) juga telah mengumumkan status darurat global akibat virus yang bermula di Kota Wuhan itu.

Baca juga: 362 Orang Meninggal, Jumlah Korban akibat Virus Corona di China Lebih Besar dari SARS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ramai soal 'Review' Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Ramai soal "Review" Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Tren
6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Tren
Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Tren
Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Tren
Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tren
Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

Tren
Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com