Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sering Pakai "Headset", Jangan Lupa Rawat Telinga, Ini Tipsnya!

Kompas.com - 08/09/2019, 06:45 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penggunaan headset saat ini semakin banyak digunakan, baik saat bekerja maupun saat di perjalanan.

Saat bekerja, ada sejumlah profesi yang memang mengharuskan penggunaan headset untuk melakukan aktivitas pekerjaan.

Sementara, bagi sebagian lainnya, headset digunakan untuk mendengarkan musik saat di perjalanan.

Jika frekuensi penggunaan headset tinggi, jangan lupa memerhatikan kesehatan telinga Anda.

Tahukah Anda, headset juga menjadi tempat berkembang biaknya bakteri dan bisa menyebabkan infeksi pada telinga?

Berikut tips merawat dan menjaga kesehatan telinga jika sering memakai headset:

1. Bersihkan telinga secara rutin

Dikutip dari Hello Sehat, headset dapat menghambat keluarnya kotoran telinga.

Jika dibiarkan, kotoran telinga yang menumpuk dan akan menjadi pemicu infeksi.

Oleh karena itu, bagi Anda yang sering memakai headset, sebaiknya rutin merawat telinga.

Anda bisa membersihkan bagian luar telinga dengan cotton bud atau lap basah.

Untuk mengeluarkan kotoran telinga, salah satunya bisa menggunakan obat tetes agar kotoran melunak.

2. Jangan berlebihan menggunakan headset

Penggunaan headset dalam waktu lama akan meningkatkan risiko infeksi telinga.

Saat menggunakan headset, seringkali kita melupakan batas penggunaannya.

Normalnya, batas penggunaan headset sebaiknya tidak melebihi 60 menit.

3. Mengurangi volume suara headset

World Health Organization (WHO) melaporkan, mendengarkan musik dengan volume terlalu besar akan membuat Anda kehilangan pendengaran.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com