Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

9 Suplemen untuk Menjaga Kesehatan Mata, Apa Saja?

Karenanya, suplemen biasanya dikonsumsi untuk memenuhi nutrisi harian dan menjaga kesehatan seseorang, seperti mata.

Namun, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar tidak menimbulkan efek samping atau reaksi terhadap obat yang tengah dikonsumsi secara rutin.

Lantas, apa saja suplemen untuk menjaga kesehatan mata tersebut?

9 suplemen untuk kesehatan mata

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut sejumlah suplemen yang bisa dikonsumsi untuk menjaga kesehatan mata seseorang:

1. Vitamin A

Vitamin A bisa menjadi suplemen vitamin untuk menjaga kesehatan mata seseorang, dikutip dari Healthline.

Vitamin ini diketahui memainkan peran penting dalam menjaga kornea yang merupakan lapisan luar mata agar tetap jernih.

Pasalnya, vitamin A merupakan komponen rhodopsin, protein di mata yang memungkinan seseorang melihat dalam kondisi minim cahaya.

Sementara kekurangan vitamin A, dapat menyebabkan xerophthalmia atau atau penyakit mata progresif yang ditandai dengan rabun senja.

2. Vitamin C

Vitamin C adalah antioksidan kuat yang dapat melindungi sel tubuh, termasuk mata dari radikal bebas yang merusak.

Konsumsi suplemen ini dapat mengurangi risiko perkembangan penyakit mata yang berkaitan usia.

Selain itu, vitamin C diperlukan untuk membuat kolagen, protein yang memberikan struktur pada mata, terutama kornea dan sklera.

3. Vitamin B6, B9, dan B12

Konsumsi suplemen B6, B9, dan B12 membantu mata seseorang tetap terjaga kesehatannya.

Kombinasi vitamin ini dapat menurunkan kadar homosistein, yakni protein dalam tubuh yang berhubungan dengan peradangan.

Selain itu, suplemen ini dapat membantu menurunkan risiko degenerasi makula seiring bertambahnya usia seseorang.

4. Vitamin E

Menerima asupan suplemen Vitamin E bisa membantu seseorang untuk menjaga kesehatan matanya.

Vitamin ini merupakan salah satu antioksidan kuat yang membantu mata seseorang terhindar dari kerusakan oksidatif.

Sehingga, hal ini dapat membantu seseorang mencegah katarak yang muncul seiring bertambahnya usia.

Vitamin B1 atau yang dikenal sebagai tiamin berperan dalam menjaga fungsi sel tetap baik dan bisa mengubah makanan menjadi energi.

Hal tersebut memungkinkan dalam menurunkan risiko seseorang terkena penyakit katarak, terutama pada usia lanjut.

Selain itu, konsumsi rutin suplemen vitamin B1 ini juga dapat mengurangi jumlah albumin dalam urine, yang merupakan indikasi retinopati pada diabetes tipe 2.

6. Vitamin B2

Vitamin B2 atau riboflavin juga membantu seseorang mengurangi risiko terkena kerusakan oksidatif akibat radikal bebas karena bersifat antioksidan.

Diketahui, kekurangan kadar riboflavin yang berkepanjangan dapat menyebabkan seseorang terkena katarak.

7. Vitamin B3

Vitamin B3 atau niasin juga bisa mencegah mata seseorang terkena kerusakan oksidatif akibat radikal bebas berbahaya.

Selain bertindak sebagai antioksidan, vitamin B3 ini membantu tubuh mengubah makanan menjadi energi.

Tak hanya itu, vitamin B3 atau niasin berperan dalam mencegah glaukoma, suatu kondisi di mana saraf optik mata menjadi rusak.

8. Omega-3

Asam lemak omega-3 berperan penting untuk menjaga struktur dan fungsi sel fotoreseptor di retina tetap normal, dilansir dari Forbes.

Mereka juga dapat mengurangi peradangan dan mendukung produksi air mata serta mengelola penyakit mata kering.

Selain suplemen, omega-3 banyak dikenal terkandung cukup banyak di sejumlah ikan, seperti salmon atau makerel.

9. Lutein dan zeaxanthin

Lutein dan zeaxanthin merupakan antioksidan yang dapat melindungi mata dari kerusakan akibat sinar biru dan sinar ultraviolet dari matahari.

Sehingga, senyawa alami ini bekerja seperti kacamata hitam internal di dalam mata yang melindunginya dari cahaya yang merusak

Dengan begitu, mengonsumsi suplemen kombinasi lutein dan zeaxanthin dapat membantu seseorang dalam menjaga kesehatan matanya.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/04/17/123000165/9-suplemen-untuk-menjaga-kesehatan-mata-apa-saja-

Terkini Lainnya

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

Tren
5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Tren
12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Kata 'Duit' Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Kata "Duit" Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Tren
Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Tren
Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Tren
Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tren
Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke