Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejumlah Negara yang Melarang Warganya Pergi ke Indonesia, Mana Saja?

KOMPAS.com - Tingginya kasus Covid-19 di Indonesia membuat negara-negara lain waspada.

Sejumlah negara berupaya melindungi warga negaranya dengan melarang mereka bepergian ke Indonesia selama sementara waktu.

Berikut ini sejumlah negara yang melarang warganya datang ke Indonesia:

1. Kuwait

Mengutip Gulf News, Kamis (22/7/2021), Kementerian Luar Negeri Kuwait meminta semua warga negaranya untuk tidak bepergian ke Indonesia sebagai tindakan pencegahan.

Dalam sebuah pernyataan, Kemenlu Kuwait meminta semua warga negara Kuwait yang berada di Indonesia untuk segera pergi dari sana guna memastikan keselamatan mereka.

Mereka menyatakan bahwa jika ada warga yang membutuhkan bantuan mereka harus menghubungi kedutaan Kuwait di Jakarta.

2. Amerika Serikat

Melansir AP News, 20 Juli 2021, Amerika Serikat telah meningkatkan peringatan perjalanannya untuk beberapa negara termasuk Indonesia.

CDC dan Departemen Luar Negeri mengeluarkan saran kepada para pelancong AS untuk tidak bepergian ke Indonesia karena lonjakan kasus virus corona.

Saran tersebut telah ditingkatkan ke level 4 (atau tertinggi) pada 19 Juli 2021.

Selain Indonesia, tempat lainnya yang juga tidak boleh dikunjungi warga AS adalah Inggris, Zimbabwe, Fiji, dan Kepulauan Virgin Inggris.

3. Arab Saudi

Diberitakan Arab News, Rabu (21/7/2021), warga Saudi dilarang bepergian ke Indonesia karena kekhawatiran tingginya kasus virus corona.

Menurut sumber resmi dari kementerian, langkah itu diambil untuk memastikan keselamatan warga karena lonjakan kasus Covid-19 yang diperparah oleh varian delta.

Dikutip Saudi Pers Agency, kementerian meminta warga yang sudah berada di Indonesia untuk berhati-hati, menjauh dari daerah dengan tingkat infeksi virus corona yang tinggi, mematuhi tindakan pencegahan, dan kembali ke Kerajaan secepat mungkin.

Sebelumnya, seorang diplomat Saudi mengatakan delapan warga Saudi telah terinfeksi Covid-19 saat berkunjung atau tinggal di Indonesia.

“Semuanya laki-laki dan dari berbagai usia,” Duta Besar Saudi untuk Jakarta Essam Al Thaqafi mengatakan kepada surat kabar Saudi Okaz.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/07/23/190600765/sejumlah-negara-yang-melarang-warganya-pergi-ke-indonesia-mana-saja-

Terkini Lainnya

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Tren
La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

Tren
Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Tren
Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Tren
Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Ramai soal 'Review' Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Ramai soal "Review" Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Tren
6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Tren
Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke