Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mulai 1 September, Reservasi KA Lokal Hanya dapat Dipesan Online

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengeluarkan siaran pers terkait reservasi tiket Kereta Api Lokal pada Kamis (22/8/2019). Disebutkan bahwa mulai keberangkatan 1 September 2019, pelayanan reservasi tiket KA Lokal hanya bisa dilakukan secara online melalui aplikasi KAI Access.

"Penjualan tiket KA Lokal di loket stasiun hanya berlaku untuk pembelian secara Go-Show (mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan) apabila tempat duduk masih tersedia," tulis keterangan pers yang diterima Kompas.com, Kamis (22/8/2019) malam.

Lebih lanjut, PT KAI menegaskan, reservasi KA Lokal melalui KAI Acces dapat dilakukan mulai H-7 hingga lima menit sebelum jadwal keberangkatan.

KA Lokal yang masuk dalam kategori ini adalah KA Kalijaga, Pandanwangi, Lokal Merak, Walahar Ekspres, Jatiluhur, Cilamaya Ekspres, Siliwangi, Bandung Raya Ekonomi, Lokal Cibatu, Kedung Sepur, Bhatara Kresna, Solo Ekspres, Prambanan Ekspres, Sidomukti, KA Bandara YIA, Ekonomi Lokal (Daop 8), Jenggala, Dhoho, Dhoho-Penataran, Tumepel, Penataran-Dhoho, Penataran, KRD Ekonomi (Daop 8).

Adapun KA Lokal di luar jawa adalah Sri Lelawangsa, Cut Meutia, Lembah Anai, Sibinuang, Minangkabau Ekspress, Kertalaya, Seminung/Way Umpu.

Khusus untuk KA Kalijaga dan KA Pandanwangi, reservasi bisa dilakukan sejak H-30 atau satu bulan sebelum keberangkatan.

Aplikasi KAI Access sendiri bisa diunduh melalui Google Play dan App Store.

Bagi calon penumpang yang sudah memiliki KAI Access tetapi tidak bisa melakukan reservasi tiket KA Lokal, diharapkan untuk segera mengupdate KAI Access versi terbaru.

"Untuk melakukan reservasi tiket KA Lokal via KAI Access, calon penumpang harus mengupdate aplikasi KAI Access-nya menjadi versi terbaru," tulis pihak PT KAI dalam siaran persnya.

"Lalu masuk ke menu Local Train untuk memilih stasiun keberangkatan dan tujuan serta jadwal keberangkatan KA," sambung keterangan tersebut.

Dengan cara ini, nantinya penumpang yang telah membeli tiket KA Lokal via KAI Access, tidak perlu lagi mencetak boarding pass di stasiun. Para calon penumpang cukup menunjukkan E-Boarding Pass yang ada di aplikasi KAI Access disertai kartu identitas asli saat boarding.


Dalam siaran persnya tersebut, PT KAI juga mengungkapkan bahwa kebijakan tersebut dikeluarkan untuk meningkatkan pelayanan kepada pengguna.

Dengan kemudahan ini, calon penumpang bisa memesan tiket dari mana pun dan kapan pun tanpa perlu mengantre di stasiun.

"Dengan reservasi tiket KA Lokal via KAI Access, calon penumpang dapat memesan tiket dari mana saja dan kapan saja tanpa perlu ke stasiun, dapat merencanakan perjalanan jauh-jauh hari, serta mendapatkan kepastian tiket tanpa perlu antre di stasiun," tegas mereka.

https://www.kompas.com/tren/read/2019/08/23/060650565/mulai-1-september-reservasi-ka-lokal-hanya-dapat-dipesan-online

Terkini Lainnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon Saat Lakukan Operasi Militer di Jalur Gaza

Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon Saat Lakukan Operasi Militer di Jalur Gaza

Tren
5 Sistem Tulisan yang Paling Banyak Digunakan di Dunia

5 Sistem Tulisan yang Paling Banyak Digunakan di Dunia

Tren
BMKG Catat Suhu Tertinggi di Indonesia hingga Mei 2024, Ada di Kota Mana?

BMKG Catat Suhu Tertinggi di Indonesia hingga Mei 2024, Ada di Kota Mana?

Tren
90 Penerbangan Maskapai India Dibatalkan Imbas Ratusan Kru Cuti Sakit Massal

90 Penerbangan Maskapai India Dibatalkan Imbas Ratusan Kru Cuti Sakit Massal

Tren
Musim Kemarau 2024 di Yogyakarta Disebut Lebih Panas dari Tahun Sebelumnya, Ini Kata BMKG

Musim Kemarau 2024 di Yogyakarta Disebut Lebih Panas dari Tahun Sebelumnya, Ini Kata BMKG

Tren
Demam Lassa Mewabah di Nigeria, 156 Meninggal dalam 4 Bulan

Demam Lassa Mewabah di Nigeria, 156 Meninggal dalam 4 Bulan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke