Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peran Indonesia dalam Konflik Etnis Rohingya dan Myanmar

Kompas.com - 16/11/2023, 16:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Kompas.com

BKOMPAS.com - Konflik etnis Rohingya dan Myanmar sudah terjadi sejak abad ke-18, ketika Inggris datang dan menjadikan Myanmar sebagai sekutu mereka.

Konflik etnis Rohingya-Myanmar merujuk pada kelompok Muslim minoritas Rohingya yang berada di Myanmar.

Sejak 1982, ketiadaan status kewarganegaraan mereka menyebabkan etnis Rohingya tidak berada dalam perlindungan suatu negara dan mendapat perlakuan diskriminatif dari pemerintah Myanmar

Konflik yang masih terus terjadi sampai saat ini pun menarik perhatian sejumlah negara lain, termasuk Indonesia.

Lalu, apa peran Indonesia dalam konflik etnis Rohingya dan Myanmar?

Baca juga: Mengapa Rohingya Dibenci di Myanmar?

Bantuan kemanusiaan dan upaya diplomatik

Upaya pemerintah Indonesia untuk membantu menyelesaikan permasalahan etnis Rohingya di Myanmar adalah dalam bentuk bantuan kemanusiaan dan upaya diplomatik.

Secara berkala, Indonesia memberi bantuan yang bersifat darurat, seperti tenda dan sarana prasarana.

Adapun sarana prasarana yang diberikan adalah:

  • Memberi bantuan konseling untuk para pengungsi Rohingya.
  • Memberi bantuan makanan sebanyak 20 ton pada 22 September 2017, mulai dari makanan untuk ibu hamil, balita, makanan siap saji, hingga obat-obatan.
  • Memberi paket bantuan lewat AKIM sebesar 10 kontainer bagi warga Rohingya.
  • Membangun rumah sakit dan sekolah.

Selain itu, Indonesia juga memberikan bantuan diplomatik dengan cara mempertemukan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dengan pemimpin de facto Myanmar, Aung San Suu Kyi.

Dalam pertemuan itu, Menlu RI mengutarakan empat usulan solusi atau disebut Formula 4+1, yaitu mengembalikan keamanan dan stabilitas, penahanan diri secara optimal dan tidak melibatkan kekerasan, melindungi semua warga Rohingya di Rakhine tanpa pandang bulu, dan membuka akses bantuan ke Rohingya.

Lebih lanjut, pada 2019, Presiden Joko Widodo dengan ASEAN telah melakukan penandatanganan dokumen yang berisi terkait bantuan anggaran dari RI sejumlah Rp 7,5 miliar dengan perantara sekretariat ASEAN terhadap Rohingya.

Baca juga: Dampak Krisis Rohingya bagi Bangladesh

Menerima pengungsi Rohingya

Bentuk dukungan lain Indonesia terhadap Rohingya adalah menerima kedatangan mereka di Aceh.

Menurut data terakhir, yaitu Minggu (8/1/2023), sebanyak 184 kelompok Rohingya terdampar di perairan Aceh, tepatnya di Pantai Kuala Gigieng Lamnga, Kabupaten Aceh Besar.

Terdamparnya kelompok Rohingya di Aceh bukan kali pertama terjadi.

Rohingya pertama kali mendarat di Aceh pada 2011.

Sejak saat itu, gelombang kelompok Rohingya terus berdatangan hingga awal 2023.

Tercatat, mereka sudah belasan kali datang ke Aceh dengan total penumpang mencapai 1.802 orang sejak 2011 hingga 2023.

 

Referensi:

  • Albayumi, F. Hadi, N.M., dkk. (2018). Diplomasi Indonesia dalam Menyelesaikan Krisis Rohingya. Nation State: Journal of International Studies.
  • Azizah, I.N. (2017). Bantuan Indonesia dalam Penanganan Masalah Etnis Rohingya di Myanmar, 2013-2017. Global Political Studies Journal.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Perlawanan Pangeran Antasari

Hasil Perlawanan Pangeran Antasari

Stori
Ragam Reaksi Rakyat Sumatera terhadap Berita Proklamasi Kemerdekaan

Ragam Reaksi Rakyat Sumatera terhadap Berita Proklamasi Kemerdekaan

Stori
Jumlah Pasukan Perang Badar

Jumlah Pasukan Perang Badar

Stori
Konferensi Yalta: Tokoh, Hasil, dan Dampaknya

Konferensi Yalta: Tokoh, Hasil, dan Dampaknya

Stori
Narciso Ramos, Tokoh Pendiri ASEAN dari Filipina

Narciso Ramos, Tokoh Pendiri ASEAN dari Filipina

Stori
Biografi Pangeran Diponegoro, Sang Pemimpin Perang Jawa

Biografi Pangeran Diponegoro, Sang Pemimpin Perang Jawa

Stori
Biografi Mohammad Yamin dan Perjuangannya

Biografi Mohammad Yamin dan Perjuangannya

Stori
Ras yang Mendominasi Asia Timur dan Asia Tenggara

Ras yang Mendominasi Asia Timur dan Asia Tenggara

Stori
Sejarah Kelahiran Jong Java

Sejarah Kelahiran Jong Java

Stori
7 Fungsi Pancasila

7 Fungsi Pancasila

Stori
Sa'ad bin Ubadah, Calon Khalifah dari Kaum Anshar

Sa'ad bin Ubadah, Calon Khalifah dari Kaum Anshar

Stori
JH Manuhutu, Presiden Pertama RMS

JH Manuhutu, Presiden Pertama RMS

Stori
Penyebaran Berita Proklamasi Kemerdekaan di Sunda Kecil

Penyebaran Berita Proklamasi Kemerdekaan di Sunda Kecil

Stori
Apa yang Dimaksud Kepulauan Sunda Besar?

Apa yang Dimaksud Kepulauan Sunda Besar?

Stori
Kenapa Bali, NTB, dan NTT Disebut Sunda Kecil?

Kenapa Bali, NTB, dan NTT Disebut Sunda Kecil?

Stori
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com