Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penemuan-Penemuan yang Tercipta dari Ketidaksengajaan

Kompas.com - 28/10/2023, 13:00 WIB
Rebeca Bernike Etania,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Biaya produksi yang lebih rendah membuat detektor asap lebih terjangkau dan akibatnya lebih dari 12 juta detektor asap terjual pada 1977.

Penisilin

Antibiotik pertama di dunia yang telah mencegah jutaan kematian akibat infeksi dan penyakit adalah hasil tak disengaja dari ruang kerja Alexander Fleming.

Pada 1928, seorang ilmuwan bernama Alexander Fleming di London pulang dari liburan dan menemukan hal yang mengejutkan di laboratoriumnya.

Salah satu cawan petri di labnya tiba-tiba memiliki jamur yang tumbuh di dalamnya.

Setelah pemeriksaan lebih lanjut, dia melihat bahwa area di sekitar jamur itu bebas dari bakteri.

Fleming memberi nama cairan jamur yang mampu membunuh bakteri ini sebagai penisilin. Namanya diambil dari spesies jamur yang ditemukan, yaitu Penicillium notatum.

Ia juga menerbitkan makalah mengenai penemuan ini pada 1929.

Sepuluh tahun kemudian, ahli kimia di Universitas Oxford membaca makalah Fleming dan mengambil proyek untuk mengubah penisilin menjadi obat yang dapat digunakan.

Obat ini pertama kali diuji pada seorang pasien pada 1940 dan penggunaan secara luas dimulai pada 1942.

Saat ini, penisilin adalah antibiotik yang paling sering digunakan di dunia.

Referensi:

  • Crass, M. F. (1941). A history of the match industry. Journal of Chemical Education, 18(6), 277.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com