Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Abu Nawas, Penyair Seribu Satu Malam

Kompas.com - 05/09/2023, 12:00 WIB
Endang Mulyani,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.COM - Abu Nawas adalah seorang penyair berdarah Arab dan Persia yang terkenal pada abad ke-8 Masehi.

Ia digambarkan sebagai sastrawan Arab terbesar yang bijaksana dan memiliki sifat jenaka.

Pria yang sebagian besar hidupnya dihabiskan di Irak ini dikenal karena bakat sastranya serta kecintaannya yang kuat pada anggur.

Banyak syair karya Abu Nawas yang menggambarkan wine (minuman beralkohol dari fermentasi jus anggur) serta mencerminkan kehidupan, keyakinan, dan kecintaannya.

Masa kecil

Abu Nawas lahir pada 756 M, dengan nama Abu Al-Hasan bin Hani’ Al-Hakimi di Kota Ahwaz, Persia.

Ia lahir dari seorang ibu berdarah Persia dan seorang ayah keturunan Arab.

Ayahnya seorang prajurit yang telah meninggal dunia ketika Abu Nawas masih kecil.

Abu Nawas kecil kemudian diasuh oleh ibunya dan dibawa pindah ke kota Basrah.

Di kota inilah Abu Nawas diperkenalkan dengan bahasa dan kesusasteraan.

Baca juga: Tokoh-tokoh Islam Terkenal dari Masa Kejayaan Islam

la sering menghadiri pertemuan-pertemuan yang membicarakan masalah bahasa atau sastra.

Setelah merasa memiliki bekal ilmu pengetahuan mengenai bahasa dan sastra, Abu Nawas pergi ke Kufah untuk melanjutkan studi kepada seorang penyair bernama Walibah al Habbab al Asadi.

Tidak lama kemudian, ia pergi ke Bagdad untuk menemui penguasa pemerintahan pada waktu itu, yaitu Khalifah Harun ar Rasyid.

Di sinilah ia kemudian menemukan dunianya, yakni kesusasteraan atau lebih tepatnya kepenyairan.

Ia menciptakan puisi mengenaik berbagai topik, seperti soal pria, wanita, sanjungan, cacian, hingga tentang minuman keras.

Lantaran terlalu gemar menulis puisi tentang minuman keras (khamr), ia pun digolongkan ke dalam kelompok penyair khamr yang terbesar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Perlawanan Pangeran Antasari

Hasil Perlawanan Pangeran Antasari

Stori
Ragam Reaksi Rakyat Sumatera terhadap Berita Proklamasi Kemerdekaan

Ragam Reaksi Rakyat Sumatera terhadap Berita Proklamasi Kemerdekaan

Stori
Jumlah Pasukan Perang Badar

Jumlah Pasukan Perang Badar

Stori
Konferensi Yalta: Tokoh, Hasil, dan Dampaknya

Konferensi Yalta: Tokoh, Hasil, dan Dampaknya

Stori
Narciso Ramos, Tokoh Pendiri ASEAN dari Filipina

Narciso Ramos, Tokoh Pendiri ASEAN dari Filipina

Stori
Biografi Pangeran Diponegoro, Sang Pemimpin Perang Jawa

Biografi Pangeran Diponegoro, Sang Pemimpin Perang Jawa

Stori
Biografi Mohammad Yamin dan Perjuangannya

Biografi Mohammad Yamin dan Perjuangannya

Stori
Ras yang Mendominasi Asia Timur dan Asia Tenggara

Ras yang Mendominasi Asia Timur dan Asia Tenggara

Stori
Sejarah Kelahiran Jong Java

Sejarah Kelahiran Jong Java

Stori
7 Fungsi Pancasila

7 Fungsi Pancasila

Stori
Sa'ad bin Ubadah, Calon Khalifah dari Kaum Anshar

Sa'ad bin Ubadah, Calon Khalifah dari Kaum Anshar

Stori
JH Manuhutu, Presiden Pertama RMS

JH Manuhutu, Presiden Pertama RMS

Stori
Penyebaran Berita Proklamasi Kemerdekaan di Sunda Kecil

Penyebaran Berita Proklamasi Kemerdekaan di Sunda Kecil

Stori
Apa yang Dimaksud Kepulauan Sunda Besar?

Apa yang Dimaksud Kepulauan Sunda Besar?

Stori
Kenapa Bali, NTB, dan NTT Disebut Sunda Kecil?

Kenapa Bali, NTB, dan NTT Disebut Sunda Kecil?

Stori
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com