KOMPAS.com – Kalimantan Timur merupakan salah satu provinsi yang ada di ujung timur Pulau Kalimantan.
Luas wilayah provinsi ini mencapai 127.346,92 km2 dan didiami oleh penduduk dengan jumlah populasi sebesar 3,793 juta jiwa pada 2020.
Jumlah penduduk tersebut terbagi menjadi suku-suku bangsa yang tersebar di tujuh Kabupaten dan tiga kota di Provinsi Kalimantan Timur.
Berikut suku-suku bangsa yang ada di Kalimantan Timur.
Baca juga: Suku Bangsa di Bengkulu
Suku Paser merupakan suku asli yang mendiami kawasan Kalimantan Timur, khususnya di Kabupaten Paser.
Letak pasti permukiman mereka ada di pinggiran aliran sungai- sungai dan sebagian lagi di daerah perbukitan di hutan dalam.
Suku Paser dibagi lagi menjadi lima kelompok yang memiliki letak permukiman yang beragam antara satu dengan lainnya.
Adapun lima kelompok itu adalah:
Suku Penihing juga merupakan kelompok asli di Kalimantan Timur, mereka bermukim di kawasan Kabupaten Kutai.
Pada dasarnya, Suku Penihing merupakan bagian dari kelompok Suku Dayak Behau, seperti halnya suku Long Wei dan Huang Tering.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.