Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Museum Sasmita Loka, Ada Kisah Mistis Peristiwa G30S?

JAKARTA, KOMPAS.com - Museum Sasmita Loka Ahmad Yani terletak di Jalan Lembang, Jakarta Pusat.

Museum Sasmita Loka Ahmad Yani sebagaimana sumber literatur pada laman asosiasimuseumindonesia.org, pernah menjadi kediaman Letnan Jenderal Ahmad Yani.

Pada masa kelam Peristiwa G30S, 30 September 1965, Ahmad Yani menjadi korban tewas.

Menteng

Museum Sasmita Loka masuk dalam pengembangan wilayah Menteng dan Gondangdia di Jakarta, kala itu.

Pembangunannya terjadi pada kurun waktu 1930 hingga 1940.

Gedung Museum Sasmita Loka, waktu itu, memiliki peruntukan sebagai tempat tinggal pejabat yang bekerja di perusahaan penerbangan swasta milik pemerintah Belanda maupun negara-negara Eropa.

Baru pada 1950, Dinas Perumahan Tentara (DPT) mengelola gedung tersebut.

Alhasil, gedung itu menjadi kediaman Letnan Jenderal Ahmad Yani dan keluarga.

Jabatan termutakhir Ahamad Yani adalah rangkap dua.

Pertama, Letnan Jenderal Ahmad Yani sebagai menteri.

Kedua, Letnan Jenderal Ahmad Yani sebagai Panglima Angkatan Darat Republik Indonesia (Pangad RI).

Mistis

Sebagai dampak dari Peristiwa G30S, Sasmita Loka kemudian menjadi museum.

Sasmita Loka menjadi pengingat bahwa pernah terjadi Peristiwa G30S.

Kompas.com menulis ulang atau rewrite catatan literatur dari laman okezone.com keluaran 2017.

Ada sisi lain yang mengemuka bahwa cerita dari mulut ke mulut menyebut Museum Sasmita Lokal punya kisah mistis.

Semacam ada larangan bahwa pengunjung dilarang memotret bagian kamar tidur pribadi mendiang Letnan Jenderal Ahmad Yani.

Kabarnya, di ruangan kamar itu, sekarang, pengunjung merasakan rasa alias aura berbeda ketimbang ruang-ruang lain di Museum Sasmita Loka.

Cerita yang beredar, ada pengunjung yang menderita sakit usai memotret ruangan itu.

Sakit si pengunjung berkepanjangan hingga tiga bulan.

Kendati begitu, sakit yang dialami pengunjung itu sembuh setelah yang bersangkutan kembali lagi bertandang ke Museum Sasmita Loka.

Cerita dari mulut ke mulut sesekali menjadi sisi lain dari upaya mempelajari sejarah secara objektif dan, diharapkan, bukan menjadi fokus utama.

https://www.kompas.com/stori/read/2022/09/27/190000479/museum-sasmita-loka-ada-kisah-mistis-peristiwa-g30s-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke