Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Klasemen La Liga Spanyol, Real Madrid Masih di Puncak

Kompas.com - 01/02/2020, 04:58 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Zidane membesut Real Madrid, sedangkan Simeone menukangi tim rival sekota, Atletico.

Baca juga: Real Madrid Vs Atletico, Zidane atau Simeone yang Lebih Jago?

Zidane memiliki keunggulan dengan empat kemenangan, empat hasil imbang, dan dua kali kalah saat menghadapi Simeone.

Pertemuan terakhir Zidane dengan Simeone terjadi pada partai final Piala Super Spanyol di Jeddah, Arab Saudi, 13 Januari 2020.

Ketika itu, Real Madrid besutan Zidane berhasil mengalahkan Atletico yang dilatih Simeone melalui drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang selama 120 menit.

 

Ancaman Barcelona di Klasemen La Liga

Selain laga Derbi Madrid antara Real Madrid vs Atletico Madrid, pekan ke-22 La Liga juga menyajikan 9 pertandingan lainnya, termasuk bentrok Barcelona vs Levante.

Barcelona berpeluang mengambil alih posisi Real Madrid dari puncak klasemen La Liga, andai tim asuhan Zenedine Zidane itu kalah dari Atletico pada Sabtu malam.

Dengan syarat, Barcelona harus bisa memenangi laga melawan Levante yang akan digelar Camp Nou pada Minggu (2/2/2020) atau Senin (3/2/2020) dini hari WIB.

Jika skenario itu terjadi, maka Barcelona akan berhasil mengungguli perolehan poin Real Madrid dan merebut puncak klaemen La Liga Spanyol di pekan ke-22.

 

Jadwal pekan ke-22 La Liga Spanyol

Sabtu (1/2/2020)
19.00 WIB Granada vs Espanyol
22.00 WIB Real Madrid vs Atletico Madrid

Minggu (2/2/2020)
00.30 WIB Mallorca vs Valladolid
03.00 WIB Valencia vs Celta Vigo
18.00 WIB Leganes vs Real Sociedad
20.00 WIB Eibar vs Real Betis
22.00 WIB Athletic Bilbao vs Getafe

Senin (3/2/2020)
00.30 WIB Villareal vs Osasuna
00.30 WIB Sevilla vs Alaves
03.00 WIB Barcelona vs Levante

 

Klasemen La Liga

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com