Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kobe Bryant Tewas, Neymar Dedikasikan Gol ke Gawang Lille untuk Sang Legenda

Kompas.com - 27/01/2020, 06:13 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, mendedikasikan gol keduanya pada laga kontra Lille untuk mendiang Kobe Bryant.

Legenda NBA Kobe Bryant meninggal dunia akibat kecelakaan saat menumpangi helikopter di California, Amerika Serikat, pada Minggu (26/1/2020) waktu setempat.

Ia disebut sedang berpergian dengan helikopter pribadinya, melewati kawasan Calabasas.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.00 waktu setempat di tengah kondisi berkabut.

Baca juga: Kobe Bryant Meninggal Dunia, Berikut Torehan Prestasi dalam Kariernya

Kecelakaan tersebut juga menewaskan anak Kobe Bryant, Gianna Maria Onore atau akrab disapa Gigi.

Berdasarkan laporan TMZ, tidak ada yang selamat dari kecelakaan helikopter tersebut. Sumber yang sama juga menyebut, setidaknya ada lima orang yang tewas dalam insiden itu.

Meninggalnya Kobe Bryant ini sontak membuat dunia olahraga geger.

Bintang PSG, Neymar, yang kenal dengan mendiang Kobe, lantas membuat penghormatan kepada mantan pebasket LA Lakers itu.

Baca juga: Kobe Bryant Tewas Kecelakaan Helikopter, Pemain NBA Sulit Terima Kenyataan

Seusai gol keduanya pada menit ke-52 ke gawang Lille di Stadion Pierre-Mauroy, Senin (27/1/2020) dini hari WIB, penyerang timnas Brasil itu berlebrasi menuju kamera.

Lewat tangannya, Neymar memberikan simbol angka "24" untuk menghormati Kobe Bryant.

Nomor 24 adalah nomor punggung yang dikenakan Kobe Bryant semasa aktif bermain di LA Lakers.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com