Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U19 TC di Thailand, Shin Tae-yong Mulai Adaptasi Bahasa Indonesia

Kompas.com - 25/01/2020, 19:40 WIB
Mochamad Sadheli ,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemusatan latihan (TC) timnas U19 Indonesia di Thailand terus menunjukkan perkembangannya.

Manajer sekaligus pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-Yong, juga lebih mendekatkan diri kepada anak asuhnya dengan beradaptasi menggunakan bahasa Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, yang turut memantau perkembangan timnas U19 Indonesia dari Tanah Air.

"Mereka cukup baik komunikasinya, meski katanya kan ada kesulitan bahasa," kata Mochamad Iriawan dikutip BolaSport.

"Ternyata enggak juga karena kan bahasa bola ada isyarat khusus. Ada interpreter bagus, Shin juga sudah adaptasi dengan bahasa Indonesia," tambah pria yang akrab disapa Iwan Bule ini.

Baca juga: Kick-off Liga 1 2020 Dimajukan demi Timnas Indonesia

Iwan Bule mengaku setiap hari melakukan komunikasi dengan para pelatih di sana.

Selain itu, laporan-laporan yang dia terima juga menunjukkan perkembangan baik.

Dari situ, dia mengetahui apa saja perkembangan yang sudah ditunjukkan Bagas Kaffa dan kawan-kawan.

"Setiap hari saya komunikasi dengan Indra Sjafri dan juga Shin Tae-yong lewat Jojo (penerjemah)," tuturnya.

"Jadi, beliau mengatakan optimistis dengan anak-anak kita. Ada proses, sudah mulai meningkat, terutama fisiknya karena latihannya intens," ucapnya.

Baca juga: Warrix Rilis Harga Jersey Timnas Indonesia

"Kalau waktunya memungkinkan saya akan sambangi mereka ke Thailand dan kalau ke Inggris saya akan komunikasikan dulu dengan Shin kapan waktunya," katanya lagi.

Sejauh ini, Ernando Ari Sutaryadi cs sudah melakukan satu kali uji coba meski TC baru berjalan belum satu pekan.

Latih tanding pertama, timnas U19 kalah 0-2 dari Kyung Hee University, di Alpine Football Camp Training, Chiang Mai, Thailand, Jumat (24/1/2020) kemarin.

Meski berakhir kekalahan, Shin Tae-Yong cukup puas dengan penampilan tim besutannya lantaran sesuai dengan strategi yang dia buat.

"Pelatih Shin cukup puas dengan cara kerja pemain," kata asisten pelatih timnas U19 Indonesia, Nova Arianto, seperti dilansir dari Antara News.

Baca juga: Ketum PSSI Setuju Kickoff Liga 1 2020 Digelar 29 Februari

Nova menyebut, Shin Tae-yong melihat bahwa para pemain timnas U19 Indonesia sudah menunjukkan perkembangan positif dari beberapa aspek, seperi kualitas operan dan ketahanan fisik.

"Para pemain berani melakukan duel dengan lawan. Itu termasuk poin positif dari pertandingan hari ini," ujar Nova. (Muhammad Robbani)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com