Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upaya Fabiano Beltrame Kembali Ke Bentuk Permainan Terbaiknya

Kompas.com - 20/01/2020, 17:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Fabiano Beltrame akhirnya bisa kembali bermain bersama Persib Bandung dalam pertandingan resmi.

Fabiano tampil saat klub berjulukan Maung Bandung itu bersua Selangor FA dan Hanoi FC dalam turnamen pramusim Asia Challenge 2020, yang berlangsung di Stadion Shah Alam, Selangor, pada 18-19 Januari kemarin.

Seperti diketahui, Fabiano tidak sekalipun tampil saat Maung Bandung berlaga pada Liga 1 2019.

Baca juga: Laga Persib Vs Hanoi FC Resmi Dihentikan, Maung Bandung Menang 2-0

 

Padahal, pemain berdarah Brasil itu sudah diikat kontrak oleh Persib sejak awal musim 2019.

Hal tersebut dikarenakan proses naturalisasinya yang tak kunjung rampung hingga akhir musim kemarin.

Proses naturalisasi pemain 37 tahun itu baru selesai pada akhir Desember 2019.

"Fabiano sudah 38 tahun dan tidak bermain dalam satu musim, dan kami melihat performanya kemarin walaupun dia hanya bermain selama satu setengah pertandingan," kata pelatih Persib, Robert Rene Alberts, di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Senin (20/1/2020).

"Saya pikir penampilannya layak mendapatkan apresiasi positif," ujar Alberts

Pelatih asal Belanda itu menilai, Fabiano memang belum berada dalam performa terbaiknya.

Akan tetapi, Alberts menilai Fabiano sudah menunjukkan penampilan yang sesuai harapan ketika dimainkan di Malaysia.

"Tidak mudah bagi pemain untuk memulai setelah dia tidak bermain cukup lama. Saya pikir kemarin dia menampilkan hal yang positif," kata Alberts.

Sementara itu, Fabiano mengakui bahwa dia belum berada dalam bentuk permainan terbaiknya.

Terlebih, saat dia melakoni laga debutnya bersama Persib pada laga melawan Selangor FA.

Dalam pertandingan tersebut memang terlihat rapuhnya pertahanan Persib.

Pada babak pertama saja, gawang Maung Bandung berhasil dibobol tiga kali oleh Selangor FA.

"Baru pada pertandingan kedua melawan Hanoi FC, saya sudah nyaman bermain. Sudah bisa main seperti biasa," tutur Fabiano.

Meski begitu, Fabiano mengakui masih ada beberapa hal yang harus dia perbaiki, salah satunya mengasah kembali sentuhan dan match feeling-nya.

"Ya, memang saat ini masih mengasah kembali tempo, baca bola. Tetapi senang bisa main full dua pertandingan itu, mudah-mudahan ke depan bisa perbaiki lagi," kata Fabiano.

Fabiano optimistis dalam masa pramusim menuju Liga 1 2020 dia bisa mengembalikan performa terbaiknya.

Sebab, ada banyak program yang akan dijalani Maung Bandung dalam masa pramusim 2020 ini, tak terkecuali agenda uji tanding dan tampil di turnamen Piala Presiden.

Menurut kabar, Piala Presiden akan berlangsung pada awal Februari mendatang.

Bila memang sesuai jadwal, maka Piala Presiden akan berlangsung sebulan sebelum kompetisi bergulir. 

Baca juga: Persib Vs Hanoi FC, Robert Alberts Puji Performa Beni Okto dalam Asia Challenge 2020

"Saya mungkin butuh dua atau tiga pertandingan lagi, apalagi sedang adaptasi latihan sama coach, pasti latihan full berat," katan mantan pemain Persija Jakarta itu.

"Saya yakin bisa cepat, karena akan ada Piala Presiden juga. Bukan hanya saya, pemain yang baru gabung atau datang juga pasti sudah siap."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com