Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persis Vs Persib, Robert Beri Sinyal Tak Mainkan Castillion dan Wander Luiz

KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, tampaknya bakal merotasi pemain saat menghadapi Persis Solo.

Pertandingan Persis vs Persib Bandung bakal digelar di Stadion Manahan, Sabtu (15/2/2020) mulai 20.30 WIB.

Robert Rene Alberts memberi sinyal tidak memasang Geoffrey Castillion dan Wander Luiz saat meladeni Persis Solo.

Berbeda dengan sebelumnya ketika menjamu Melaka United misalnya, Geoffrey Castillion dan Wander Luiz dipasang sejak awal laga, kemudian ditarik keluar pada babak kedua.

Begitu juga saat menjamu PSKC Cimahi dan Barito Putera, kedua pemain itu selalu bermain sebagai pemain mula.

Akan tetapi, pada pertandingan kontra Persis nanti, Robert akan memaksimalkan pemain depan lainnya seperti Beni Oktovianto dan Zulham Zamrun.

"Mereka (Geoffrey Castillion dan Wander Luiz) terlahir sebagai penyerang, di Persib Bandung tentu mereka akan bermain sebagai striker," ujar Robert.

"Namun, saya tidak yakin mereka besok bermain banyak," katanya.

Pernyataan tersebut tidak lain karena Persib masih punya penyerang lainnya di skuad yang juga membutuhkannya kesempatan membuktikan diri.

"Karena kami masih memiliki striker lain yang harus bermain," kata eks pelatih Arema FC dan PSM Makassar itu.

Alasan lainnya, Robert lebih memilih untuk mengistirahatkan para pemainnya karena bakal kembali melakoni laga uji coba kontra PSS Sleman.

Pertandingan Persib kontra PSS rencananya bakal berlangsung dua hari setelah meladeni Persis Solo.

"Sangat menguntungkan mendapat dua laga uji coba dalam tiga hari sehingga kami bisa memainkan semua pemain," kata Robert.

"Geoffrey Castillion dan Wander Luiz bakal lebih banyak bermain saat menghadapi PSS Sleman," ucap dia.

https://www.kompas.com/sport/read/2020/02/14/224500467/persis-vs-persib-robert-beri-sinyal-tak-mainkan-castillion-dan-wander-luiz

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke