Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga Jerman, Persaingan Timo Werner dan Lewandowski Berlanjut untuk Jadi Top Skor

Saat ini, mereka sama-sama mengoleksi 20. Dua pemain tersebut unggul jauh atas rival terdekat mereka, Rouwen Hennings (Fortuna Duesseldorf) yang baru mencetak 11 gol.

Nah, akhir pekan ini Timo Werner dan Robert Lewandowski akan kembali bersaing untuk menentukan siapa yang paling produktif di Liga Jerman.

Peluang terbesar untuk terus berada di puncak daftar top skor menjadi milik Timo Werner. Sebab, RB Leipzig bertemu lawan relatif mudah, Eintracht Frankfurt, yang saat ini di urutan ke-11.

Leipzig saat ini memimpin klasemen sementara Liga Jerman dengan koleksi 40 poin. Mereka unggul empat angka atas sang juara bertahan, Bayern Muenchen.

Leipzig sedang merajut mimpi meraih gelar pertama Bundesliga. Performa tim besutan Julian Nagelsmann ini pun terbilang impresif karena mereka baru saja membuat rekor.

Usai kemenangan 3-1 atas 1. FC Union Berlin pada pekan lalu, Leipzig membuat sejarah baru sebagai tim pertama yang mampu mencetak paling sedikit tiga gol dalam sembilan laga secara beruntun pada sebuah musim Bundesliga.

Timo Werner menjadi bintang. Striker internasional Jerman ini menyumbang dua gol dalam kemenangan itu, yang membuat dia sudah mengoleksi 20 gol.

Sementara itu, Bayern akan menjamu Schalke 04, tim penghuni peringkat kelima dengan koleksi 33 poin.

Robert Lewandowski bakal jadi andalan untuk menjebol gawang tim tamu. Sang striker, yang sudah empat kali menjadi top skor Bundesliga, terus memperlihatkan ketajamannya.

Terbaru, striker asal Polandia itu ikut menyumbang gol melalui titik penalti untuk membawa Bayern menang 4-0 atas Hertha Berlin. Alhasil, mantan striker Dortmund tersebut menyamai perolehan gol Timo Werner.

Partai lainnya akan mempertemukan Borussia Dortmund versus FC Koeln. Duel akan berlangsung di Stadion Signal Iduna Park, Jumat (24/1/2020) atau Sabtu dini hari pukul 02.30 WIB.

Erling Haaland bakal kembali menjadi sorotan setelah melakukan debut yang sangat sensasional pada pekan lalu.

Ya, striker asal Norwegia tersebut menyumbang hattrick alias tiga gol ketika Borussia Dortmund menang 5-3 atas FC Augsburg pada laga perdana tahun 2020.

Padahal, sang pemain baru merasakan atmosfer Liga Jerman setelah dibeli dari klub elite Austria, RB Salzburg, pada bursa transfer musim dingin 2020 ini.

Kekuatan Dortmund akan semakin menakutkan karena Jadon Sancho pun sedang dalam performa menjanjikan. Sejauh ini, winger asal Inggris tersebut sudah mencetak 10 gol dan membuat 10 assist.

Meski demikian, bukan berarti Dormund bisa dengan mudah menaklukkan FC Koeln. Sang tamu datang dengan modal bagus setelah pekan lalu meraih kemenangan 3-1 atas VfL Wolfsburg.

Selain itu, tim peringkat ke-13 tersebut sedang mengincar kemenangan kelima secara beruntun. Ini bisa menjadi sinyal waspada bagi Dortmund, penghuni peringkat ketiga.

Jadwal pertandingan Liga Jerman akhir pekan ini:

Sabtu (25/1/2020)

Borussia Dortmund vs FC Koeln, pukul 02.30 WIB
1. FC Union Berlin vs Augsburg, pukul 21.30 WIB
Borussia Moenchengladbach vs Mainz 05, pukul 21.30 WIB
Eintracht Frankfurt vs RB Leipzig, pukul 21.30 WIB
Freiburg vs Paderborn 07, pukul 21.30 WIB
Wolfsburg vs Hertha Berlin, pukul 21.30 WIB

Sabtu (26/1/2020)

Bayern Muenchen vs Schalke 04, pukul 00.30 WIB
Werder Bremen vs Hoffenheim, pukul 21.30 WIB

Minggu (27/1/2020)

Bayer Leverkusen vs Fortuna Duesseldorf

https://www.kompas.com/sport/read/2020/01/24/200000867/liga-jerman-persaingan-timo-werner-dan-lewandowski-berlanjut-untuk-jadi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke