Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Kitab Suci Agama-agama di Indonesia

Kompas.com - 18/08/2022, 13:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: M. Faisal, Guru SDN 214/IX Bukit Jaya, Muaro Jambi, Provinsi Jambi 

 

KOMPAS.com - Keberagaman di Indonesia tidak hanya terlihat dari budayanya saja, melainkan juga agama yang dipeluk oleh masyarakatnya. 

Di Indonesia terdapat enam agama yang dianut, yakni Islam, Katolik, Kristen Protestan, Hindu, Buddha, dan Konghucu.

Berikut kitab suci dari masing-masing agama di Indonesia, yaitu: 

Al Quran

Al Quran merupakan kitab suci umat Islam. Kitab ini terbagi ke dalam beberapa surah (bab) yaitu 114 surah dan setiap surahnya terbagi ke dalam beberapa ayat. 

Al Quran menjelaskan sendiri bahwa isi di dalamnya adalah sebuah petunjuk. Terkadang berisi juga cerita mengenai kisah bersejarah, dan menekankan pentingnya moral. 

Al Quran digunakan bersama dengan hadis untuk menentukan Syari'ah. 

Seseorang yang menghafal isi Al Quran disebut Hafiz. Beberapa umat Muslim membacakan Al Quran dengan tartil dan peraturan yang disebut tajwid. 

Pokok-pokok kandungan Al Quran, yaitu Akidah dan Tauhid. Di mana kedua pokok tersebut berisi tentang ibadah, akhlak, hukum, sejarah atau kisah umat masa lalu, serta dasar-dasar ilmu pengetahuan (sains), dan teknologi. 

Baca juga: Perkembangan Agama Hindu-Buddha di Nusantara

Alkitab

Ilustrasi Alkitabcanva.com Ilustrasi Alkitab

Kitab suci bagi umat Katolik dan Kristen adalah Alkitab dengan ayat-ayat di dalamnya. Alkitab memuat keseluruhan 73 kitab kanonik (terdiri dari 46 kitab Perjanjian Lama dan 27 Perjanjian Baru. Dengan rincian sebagai berikut: 

Perjanjian Lama 

Perjanjian Lama berisi: 

  • Taurat (Kejadian, Keluaran, Imamat, Bialngan, Ulangan)
  • Kitab Sejarah ( Yosua, Hakim-Hakim, Rut, 1 Samuel, 2 Samuel, 1 Raja-raja, 2 Raja-raja, 1 Tawarikh, 2 Tawarikh, Ezra, Nehemia, Tobit, Yudit, Ester, 1 Makabe, 2 Makabe)
  • Kitab hikmat (Ayub, Mazmur, Amsal, Pengkhotbah, Kidung Agung, Kebijaksanaan, Sirakh)
  • Kitab kenabian (Yesaya, Yeremia, Ratapan, Barukh , Yehezkiel, Daniel, Hosea, Yoël, Amos, Obaja, Yunus, Mikha, Nahum, Habakuk, Zefanya, Hagai, Zakharia, Maleakhi)

Perjanjian Baru 

Perjanjian Baru berisi: 

  • Injil (Matius, Markus, Lukas, Yohanes)
  • Sejarah apostolik (Kisah Para Rasul)
  • Surat Paulus (Roma, 1 Korintus, 2 Korintus, Galatia, Efesus, Filipi, Kolose, 1 Tesalonika, 2 Tesalonika, 1 Timotius, 2 Timotius, Titus, Filemon, Ibrani)
  • Surat umum (Yakobus, 1 Petrus, 2 Petrus, 1 Yohanes, 2 Yohanes, 3 Yohanes, Yudas)
  • Apokalips (Wahyu) 

Baca juga: Jejak Agama Peradaban Hindu-Buddha di Nusantara

Weda

Kitab Suci Weda Wikipedia Commons Kitab Suci Weda

Weda adalah kitab suci agama Hindu yang berisi kumpulan sastra kuno dari zaman India Kuno. Umat Hindu percaya bahwa isi Weda merupakan kumpulan wahyu dari Brahman atau penguasa tertinggi dalam konsep ketuhanan Hindu. 

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Skola
Hubungan Antargatra

Hubungan Antargatra

Skola
Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Skola
Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Skola
Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com