Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Partikel dan Notasi Atom Beserta Parameternya

Kompas.com - 08/04/2022, 14:10 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

Notasi atom

Notasi atom adalah cara penulisan atom berdasarkan jumlah partikel atom pembentuknya. Rumus umum notasi atom adalah:

 

Dengan,
X: lambang atom atau unsur
A: nomor massa
Z: nomor atom

Nomor atom adalah jumlah proton yang dimiliki oleh atom atau unsur. Sedangkan, nomor massa adalah nukleon atau jumlah partikel dalam inti atom. Artinya, nomor massa adalah jumlah proton dan neutron dalam inti atom atau unsur.

Atom tidak selalu stabil. Namun, memiliki kemampuan untuk menangkap dan juga melepaskan elektron dan membentuk ion. Misalnya, menjadi ion positif ataupun ion negatif.

Baca juga: Ion: Pengertian, Proses Pembentukan, dan Contoh Ikatannya

Atom yang membentuk ion juga dapat dituliskan dalam notasi atom. Yaitu, dengan menambahkan jumlah ion di bagian kanan atas lambang atom.

Contohnya adalah:

Notasi tersebut adalah notasi atom natrium (Na). Notasi tersebut memiliki arti bahwa natrium memiliki nomor massa 23, nomor atom 11, dan membentuk ion positif karena kehilangan satu elektron.

Dari notasi tersebut, kita juga dapat mengetahui jumlah proton dan neutron yang dimiliki natrium.

Jumlah proton = nomor atom = 11
Jumlah neutron = nomor massa – jumlah proton = 23 – 11 = 12

Sehingga, neutron memiliki 11 proton dan 12 neutron.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com